banner-0

4. Pengembangan Diri

Daring

Pengetahuan Dasar Petugas Entry Data (Daring)

NusaTalent

Rp1.500.000

  1. Kartu Prakerja
  2. Partner
  3. NusaTalent
  4. Pengetahuan Dasar Petugas Entry Data (Daring)

Mengenai Institusi


Detail Kelas

icon

Usia 18 - 64 Tahun

icon

Kelas Online

icon

SMA/SMK Sederajat - S3

Tentang Kelas
Tingkat Materi Dasar

Total Durasi Kelas = 15 jam

Tentang Kelas/Deskripsi =
Gambaran Umum :
Pelatihan ini menggunakan moda webinar yang merujuk pada okupasi IndoTaSK) 2020 World Bank dan Bappenas / Petugas Data Entry, memberikan pengetahuan bagi Petugas Entry Data pemula agar mampu mengoperasikan komputer dengan menggunakan perangkat lunak pengolah kata dan perangkat lunak lembar sebar serta mampu memasukkan, mengedit, menyimpan data dan mampu mengidentifikasi keamanan data

Kompetensi yang dilatih :
Melalui pelatihan ini, peserta diberikan bekal terkait konsep dasar bagaimana mengoperasikan perangkat komputer, menggunakan sistem operasi, menggunakan peralatan peripheral, menggunakan perangkat lunak pengolah kata tingkat dasar, menggunakan perangkat lunak spreadsheet dan mengidentifikasi aspek keamanan informasi pengguna. Hal ini penting agar peserta mendapatkan gambaran terkait pekerjaan sebagai seorang Petugas data entry.

Urutan Pembelajaran :
Sesi 1 : Pengertian Data Entry
Sesi 2 : Menggunakan Sistem Operasi
Sesi 3 : Menggunakan Perangkat Lunak Pengolah Kata Tingkat Dasar
Sesi 4 : Menggunakan Perangkat Lunak Lembar Sebar (Spreadsheet) Tingkat Dasar
Sesi 5 : Mengidentifikasi Aspek Keamanan Pengguna

Deskripsi Metode Pembelajaran =
Metode ajar yang digunakan adalah ceramah interaktif, roleplay, dan bahan bacaan dengan penugasan praktek

Metode Evaluasi =
Pre Test
Post Test
Formative Test
Tugas Praktik Mandiri
Tugas Unjuk Keterampilan


Tujuan Pembelajaran =
Tujuan Umum =
Peserta pelatihan mampu mengoperasikan komputer dengan menggunakan perangkat lunak pengolah kata dan perangkat lunak lembar sebar serta mampu menjadi petugas data entry yang dapat memasukkan, mengedit dan menyimpan data serta mampu mengidentifikasi keamanan data dengan menunjukkan minimal 60 persen penguasaan materi pada saat unjuk keterampilan


Tujuan Khusus =
Setelah mengikuti pelatihan ini, peserta diharapkan memiliki kemampuan sebagai berikut :
- Memahami tugas dan tanggung jawab petugas data entry, mampu menyalakan komputer, menggunakan mouse, mengetik pada keyboard
- Mengenali perintah dan GUI windows, mengelola folder, file dan control panel, mampu menggunakan printer, scanner serta mampu mematikan peralatan dengan aman dan sesuai prosedur
- Membuat dan mengatur dokumen, membuat tabel, menambahkan gambar dan mencetak dokumen
- Membuat dokumen dengan spreadsheet, melakukan editing dan mencetak dokumen spreadsheet
- Mengidentifikasi ancaman keamanan, Mengidentifikasi aspek confidentiality, Mengidentifikasi aspek integrity, Mengidentifikasi aspek availability


Kurikulum dan Kompetensi
Kurikulum
Pertemuan 1
Menggunakan Perangkat Komputer - 180 menit
Senin 09.00 - 12.00 WIB dan 13.00 - 16.00
1. Memahami tugas dan tanggung jawab petugas data entry, mampu menyalakan komputer, menggunakan mouse, mengetik pada keyboard

Pertemuan 2
Menggunakan Sistem Operasi dan Peralatan Peripheral - 180 menit
Selasa 09.00 - 12.00 WIB dan 13.00 - 16.00
1. Mengenali perintah dan GUI windows, mengelola folder, file dan control panel, mampu menggunakan printer, scanner serta mampu mematikan peralatan dengan aman dan sesuai prosedur

Pertemuan 3
Menggunakan Perangkat Lunak Pengolah Kata - 180 menit
Rabu 09.00 - 12.00 WIB dan 13.00 - 16.00
1. Membuat dan mengatur dokumen, membuat tabel, menambahkan gambar dan mencetak dokumen

Pertemuan 4
Menggunakan Perangkat Lunak Lembar Sebar - 180 menit
Kamis 09.00 - 12.00 WIB dan 13.00 - 16.00
1. Membuat dokumen dengan spreadsheet, melakukan editing dan mencetak dokumen spreadsheet

Pertemuan 5
Mengidentifikasi Aspek keamanan Informasi pengguna - 180 menit
Jumat 09.00 - 12.00 WIB dan 13.00 - 16.00
1. Mengidentifikasi ancaman keamanan, Mengidentifikasi aspek confidentiality, Mengidentifikasi aspek integrity, Mengidentifikasi aspek availability

Aspek Kompetensi
Pengetahuan (Kognisi)
1. Perangkat Komputer, antarmuka pengguna, program aplikasi
2. Perangkat komputer
3. Jenis-jenis sistem operasi
4. Peralatan peripheral
5. Perangkat lunak pengolah kata
6. Jenis dan fungsi aplikasi spreadsheet
7. Sumber ancaman keamanan informasi, Target ancaman keamanan informasi, Jenis malware, Tingkat keterbukaan informasi, Teknologi enkripsi, Akses control dan check sum, Konsep tingkat kekritisan, Konsep dan metode backup dan recovery

Sikap Kerja (Afeksi)
1. Menyalakan komputer, mengetik pada keyboard dan menggunakan mouse dengan tepat
2. Bertanggung jawab dalam mengoperasikan perangkat komputer
3. Teliti dalam menjalankan sistem operasi
4. Ketepatan dalam menghubungkan peralatan ke perangkat komputer menggunakan jenis koneksi yang tersedia
5. Ketepatan membuat dokumen sesuai dengan kebutuhan
6. Ketepatan penggunaan menu-menu yang disediakan beserta shortcut-nya sesuai dengan formatnya
7. Ketepatan melakukan klasifikasi keamanan informasi sesuai dengan target ancaman keamanan informasi

Keterampilan (Psikomotor)
1. Mempraktekkan menyalakan komputer, mengetik pada keyboard, menggunakan mouse
2. Mengoperasikan perangkat komputer
3. Menjalankan perangkat komputer dengan sistem operasi windows
4. Menggunakan mouse/touch pad/layar sentuh (touch screen)/pen light/stylus pen
5. Membuat dokumen korespondensi sederhana yang menggabungkan informasi penting dalam format dan gaya yang sesuai
6. Menjalankan dan mengoperasikan aplikasi spreadsheet, Mengelola data, folder dan file
7. Mengidentifikasi ancaman keamanan informasi pengguna, Mengidentifikasi aspek confidentiality, aspek integrity dan aspek availability, Melakukan backup dan restore


Fasilitas
1. Ujian & Evaluasi
2. Sertifikat Digital

Jenis Sertifikat
1. Sertifikat Penyelesaian Pelatihan


Instruktur 1
Nikmatul Mukaromah
Merupakan seorang yang kompeten dan profesional dibidang administrasi di beberapa Instansi dan perusahaan, yang berpengalaman lebih dari 10 tahun, serta seorang tenaga pengajar yang profesional di Perguruan Tinggi yang berpengalaman hampir 10 tahun.

Instruktur 2
Silfia Sekar Arum Mandalia E
Seorang individu yang memiliki pengalaman sebagai Staff Administrasi dan pengalaman mengajar selama lebih dari 10 tahun merupakan kombinasi keterampilan dan pengetahuan yang berharga. Seseorang yang memiliki pemahaman yang kuat tentang kegiatan administratif, berorganisasi, memahami proses administrasi, komunikasi yang baik dan memiliki keterampilan dalam memberikan pengajaran dan pembimbingan kepada siswa atau peserta didik, serta memiliki pemahaman tentang metode pengajaran yang efektif, penyusunan materi pembelajaran, dan evaluasi kinerja siswa.

Instruktur 3
Dingga Apris R.K
Seorang Operator Data muda dan Asisten Guru di sekolah SMK yang mempunyai pengalaman lebih dari 5 tahun memberikan keahlian dan pemahaman yang luas dalam pengelolaan data dan pembelajaran.Seseorang yang memiliki kemampuan analitis, keterampilan komunikasi, dan kolaborasi dengan guru di dalam pengajaran siswa didik, seseorang yang juga dapat memberikan kontribusi yang berarti dalam meningkatkan efisiensi operasional sekolah, mendukung pengambilan keputusan berbasis data, serta memfasilitasi proses pembelajaran yang lebih efektif dan bermakna bagi siswa.


Syarat dan Cara Mengikuti Pelatihan
Syarat
1. Peserta memiliki latar belakang Pendidikan minimal SMA/SMK Sederajat
2. Peserta memiliki usia rentang 18 – 64 tahun
3. Setiap peserta wajib memiliki Laptop: Memory RAM minimal 4Gb, Processor minimal Intel Pentium 4, 2.8 Ghz atau setaranya & Ukuran layar minimal 14 Inch atau Handphone yang memadai untuk aplikasi zoom meeting
4. Setiap peserta wajib memiliki Wifi/Sinyal Internet dengan kecepatan minimal 300 kbps
5. Setiap Peserta wajib memiliki Buku/Kertas dan bolpoin
6. Setiap peserta mampu mengoperasikan Microsoft Word

Cara Mengikuti Pelatihan

1. Setelah melakukan pembelian kelas peserta akan mendapatkan Redeem Code dan juga Kode Voucher.

2. Masuk pada website https://prakerja.nusatalent.com

3. Setelah Beranda website terbuka lakukan Pendaftaran dengan menekan tombol Daftar pada bagian kanan atas, isi lengkap kolom yang tersedia, lalu ceklis Saya setuju dengan ketentuan & persyaratan dan lanjut klik tombol Mendaftar pada bagian bawah form.

4. Setelah pendaftaran dan login berhasil kembali ke halaman beranda dengan menekan logo Nusatalent pada bagian atas website atau tombol beranda pada bagian menu. Lalu masuk ke menu redeem voucher di bagian atas.

5. Masukan kode voucher pada bagian inputan dan lanjut tekan tombol Redeem Voucher untuk melakukan penukaran kode voucher.

6. Setelah Berhasil selanjutnya akan diarahkan ke halaman Profil/Panel buka menu Pelatihan > Pembelian Saya atau dapat langsung melalui link: https://prakerja.nusatalent.com/panel/webinars/purchases pada bagian kelas akan ada kolom input untuk Redeem Code, masukan Redeem Code yang sudah didapat saat pembelian lalu tekan Masuk ke halaman belajar, bila Redeem Code valid dan penukaran sukses akan otomatis diarahkan pada halaman Face Recognition dan dilanjut ke kelas berisi segment mengikuti webinar dan pengerjaan soal.


Total Pembayaran
Rp -