banner-0

5. IT & Data

Pembelajaran Mandiri

Sedang dalam masa peninjauan

Mengolah dan Memvisualisasikan Data bagi Data Analyst

Karier .mu by Sekolah.mu

Rp1.000.000

  1. Kartu Prakerja
  2. Partner
  3. Karier .mu by Sekolah.mu
  4. Mengolah dan Memvisualisasikan Data bagi Data Analyst

Mengenai Institusi

Karier .mu by Sekolah.mu

Lihat Lebih Lengkap

Detail Kelas

icon

Usia 18 - 64 Tahun

icon

Pembelajaran Mandiri

icon

SMA/SMK Sederajat - S1

Tentang Kelas
Tingkat Materi
Menengah

Total Durasi Kelas
593 Menit 36 Detik

Tentang Kelas/Deskripsi
Pelatihan ini merujuk pada okupasi Data Analyst - The Future of Jobs Report 2020 dan SKKNI Data Analitik (Nomor 200 Tahun 2021). Dalam pelatihan ini, peserta dapat memahami profesi sebagai Data Analyst serta cara melakukan analisa data, dari mulai menentukan business question dari masalah bisnis yang ada, mempersiapkan data, mengolah data hingga melakukan visualisasi untuk mempresentasikan hasil analisis data. Adapun kompetensi ini penting agar nantinya peserta yang ingin berkarier menjadi seorang Data Analyst dapat menjadi lebih siap untuk menghadapi keseharian sebagai seorang Data Analyst.

Deskripsi Metode Pembelajaran
Metode ajar yang digunakan adalah ceramah interaktif, roleplay, dan bahan bacaan dengan penugasan praktek

Metode Evaluasi
Pre Test
Post Test
Skill Test

TUJUAN UMUM PELATIHAN
Peserta mampu melakukan proses analisis data sesuai standar kerja data analis dengan baik

TUJUAN KHUSUS PELATIHAN
Peserta mampu menggunakan konsep dasar analisis data
Peserta mampu menunjukkan keterampilan-keterampilan dasar yang harus dimiliki oleh analis data
Peserta mampu menggunakan metode analisis untuk bisnis
Peserta mampu menerapkan manajemen query menggunakan SQL
Peserta mampu menggunakan bahasa pemrograman Python untuk analisis data
Peserta mampu membuat visualisasi data menggunakan Tableau
Peserta menunjukkan sikap profesional, kritis, dan kreatif dalam memecahkan masalah

KURIKULUM
Sesi 1 : Dasar Statistik untuk Analisis Data
Sesi 2 : Structure Query Language (SQL) Part 1
Sesi 3 : Structure Query Language (SQL) Part 2
Sesi 4 : Mengolah Data Menggunakan Python Part 1
Sesi 5 : Mengolah Data Menggunakan Python Part 2
Sesi 5 : Visualisasi Data Menggunakan Tableau

24 Aktivitas - 02:08:00
ASPEK KOMPETENSI
PENGETAHUAN (KOGNITIF)
1. Peran serta tanggung jawab dari seorang Data Analyst
2. Business Question dan Business Problem
3. Basic Statistics (Descriptive & Inferential)
4. Structure Query Language (SQL)
5. Mengolah data dengan Python
6. Visualisasi data dengan Tableau

SIKAP KERJA (AFEKTIF)
1. Menunjukan kemandirian dan kepercayaan diri dalam melakukan analisis dan pengolahan data
2. Menunjukan sikap berpikir reflektif dan kritis dalam melakukan analisis data
3. Menunjukkan kemandirian dan kepercayaan diri dalam membuat visualisasi data dengan Tableau

KETERAMPILAN (PSIKOMOTOR)
1. Menampilkan penguasaan dalam mengidentifikasi business question sebelum melakukan analisis data
2. Mengoperasikan SQL di Google Collab untuk melakukan membuat tabel, memanipulasi dan mentransformasikan data menggunakan sintaks dan klausa yang sesuai
3. Mengoperasikan Python di Google Collab untuk melakukan analisis deskriptif, inferensial, cleaning data dan EDA
4. Mengoperasikan Tableau untuk membuat visualisasi hasil analisis data dengan chart yang sesuai

Fasilitas
1. Ujian & Evaluasi
2. Sertifikat Digital

Jenis Sertifikat
1. Sertifikat Penyelesaian Pelatihan

INSTRUKTUR
Afif Azhar
PENGALAMAN BEKERJA
1. Engineering Manager – Sekolah Integrasi Digital (Sep 2019 - Saat ini)
- Memimpin dan mengelola tim teknis
- Membuat perencanaan untuk jangka panjang dan jangka pendek bagi departemen
- Membangun sisten informasi didalam perusahaan SIID
2. Software Engineer (Maret 2019 – Agustus 2020)
- Menciptakan solusi perangkat lunak melalui penulisan kode.
- Memahami dan menganalisis kebutuhan pengguna atau organisasi.
- Melakukan pengujian untuk memastikan kualitas dan keandalan perangkat lunak.
3. Senior Software Engineer – PT. Ebiz Cipta Solusi (November 2014 - Januari 2017)
- Menangani masalah teknis dan desain sistem pada tingkat yang lebih tinggi.
- Bertanggung jawab untuk meningkatkan kinerja dan efisiensi perangkat lunak.
- Terlibat dalam pengembangan strategi produk dan kontribusi pada perencanaan jangka panjanggan
- Menjual produk melalui telepon

Syarat dan Cara Mengikuti Pelatihan

Syarat
1. Pendidikan minimal setara SMA/SMK
2. Memiliki komputer atau laptop
3. Aplikasi atau tools yang akan digunakan SQL & Python (Via Google Collab) dan Tableau

Cara Mengikuti Pelatihan
Langkah Redeem Kode Voucher
1. Buka Aplikasi Karier.mu atau website https://www.karier.mu/.
2. Apabila belum memiliki akun Karier.mu, silakan melakukan pendaftaran akun terlebih dahulu. Namun jika sudah memiliki akun, silakan login akun.
3. Klik Akun Profil yang berada di bagian pojok kanan atas halaman utama Karier.mu
4. Pilih “Tukar Voucher”

Langkah Redeem Redemption Code
1. Salin kode redeem yang kamu dapatkan dari dashboard Prakerja.
2. Kemudian login akun Karier.mu kamu.
3. Klik menu “Programmu” atau link https://app.karier.mu/programmu
4. Pilih program yang ingin kamu ikuti yang terdapat keterangan “Belum Redeem”.
5. Masukkan kode redeem yang telah dicopy atau salin dan klik “Gunakan”.

Total Pembayaran
Rp -