Buku yang ada ditangan pembaca ini adalah saduran dari kitab Al-Lujainid Daniy karya Syekh Ja’far Al-Barazanji, Al-Gunyah sirur Asrar karya Syekh Abdul Qodir Al-Jailani, dan Rijalul Fikri karya Syekh Abdul Hasan Ali Al-HAsaniy An-Nadwiy.
Manaqib berarti menyelidiki, memeriksa, menggali, menjelajah, meneliti, kehidupan seseorang untuk selanjutnya disebarluaskan kepada masyarakat umum agar menjadi suri teladan. Demikianlah buku ” Manaqib Syekh Abdul Qadir Al-Jailani, Perjalanan Spiritual Sulthanul Auliya” ini selain secara rinci membahas kehidupan, sikap dan ajaran Syekh Abdul Qadir Al-jailani juga memaparkan pandangan ulama masa kini tentang beliau.