
Isi Game On Credits dengan Beli Voucher RF Online Mulai Aja Dulu di Tokopedia
Mengapa Beli Voucher RF Online di Tokopedia?
Isi voucher Game Point untuk main RF Online lebih mudah melalui Tokopedia. Tersedia beragam pilihan voucher Game Point RF Online & RF Classic dengan nominal yang bisa kamu pilih sesuai yang kamu mau. Pilih beragam nominal & harga voucher Game Point RF Online dengan aneka metode pembayaran yang praktis & mudah.
Perkuat bangsamu (Accretia, Bellato & Cora) dan muncul sebagai pahlawan dalam perang bangsa memperebutkan Chip War setiap harinya. Item Mall RF Online akan membantu kamu mempermudah gameplay dan memperkuat karakter kamu dalam melawan musuh terbesar bangsamu. Mulai dari premium service yang memberikan double exp dan drop untuk mempercepat leveling dan farming hingga beragam item mall menarik dan premium potion untuk meningkatkan kapabilitas karakter dan class yang kamu pilih.
Isi voucher Game Point untuk game RF Online & RF Classic di Tokopedia, kamu tidak perlu repot lagi, karena bisa langsung top up menggunakan OVO, kartu kredit, internet banking atau metode pembayaran instan seperti Klik BCA, BCA Klik Play, Mandiri Clickpay, Mandiri e-cash, e-Pay BRI. Selain itu kamu juga bisa membayar voucher game Tokopedia di minimarket terdekat yakni di Indomaret, Alfamart, Alfamidi, Lawson hingga di Pos Indonesia.
Hanya di Tokopedia, isi ulang voucher Game Point kamu jadi terasa lebih mudah. Pembelian voucher Game Point RF Online & RF Classic melalui aplikasi Tokopedia lebih praktis. Game Point ini tidak hanya bisa kamu gunakan untuk main RF Online saja, tetapi kamu juga bisa isi ulang Game Point untuk main RF Classic, Rohan Online, Perfect World, Seal Online, Crossfire, & Idol Street 2. Main dan beli voucher Game Point RF Online tanpa harus repot karena kamu bisa isi dan redeem kode voucher secara online dengan mudah & cepat.
Harga Voucher RF Online
Produk Terkait - RF Online








RF Online - Voucher Game Lainnya
Top Up RF Online via Tokopedia
Awal Mula Game RF Online
RF Online, atau Rising Force, merupakan game 3D MMORPG yang dikembangkan oleh perusahaan publisher game bernama CCR. Versi pertama dari game ini pertama kali dirilis di Korea Selatan, lalu menyusul di China, Jepang, Portugis dan terjemahan Bahasa Inggrisnya. Di Indonesia sendiri, RF Online dipublikasikan oleh Lyto Game, salah satu publisher game online yang terkemuka. Secara garis besar, RF Online memiliki tema gabungan antara sci-fi masa depan dan fantasi klasik yang sangat kental. Berlatar planet terjauh dalam galaksi Novus di mana manusia hidup berdampingan dengan teknologi dan sihir, RF Online menceritakan kisah tiga bangsa yang bertempur untuk menaklukan seluruh jagad raya. Seperti MMORPG pada umumnya, RF Online juga melengkapi permainannya dengan berbagai macam pilihan senjata dan ilmu sihir yang bisa pemain dapatkan seiring dengan permainan. Salah satu yang unik dari RF Online adalah bagaimana pemain dapat menikmati konsep yang modern dengan teknologi futuristik seperti senjata nuklir atau mecha, tapi juga dengan sentuhan sihir klasik.
Ingin merasakan keseruan pertarungan intergalaksi di planet Novus? Tunggu apalagi? Segera mainkan game-nya dan beli voucher top up credits RF Online di Tokopedia. Tidak hanya voucher game saja, kamu juga dapat menikmati berbagai macam produk digital lainnya seperti, pulsa, streaming, hingga voucher tiket untuk acara-acara tertentu.
Tips Menang Main RF Online
Agar dapat memenangkan Game RF Online, kamu bisa mengikuti tips-tips berikut ini:
- Untuk melakukan leveling dengan cepat, kamu dapat menggunakan fitur Premium Service (Premi) untuk menggandakan jumlah EXP dan drop rate.
- Kamu juga dapat menggunakan berbagai macam equipment yang tersedia di cash shop dan cocok untuk proses levelling kamu.
- Item-item yang kamu temukan seperti permen atau coklat juga dapat berguna selama permainan
- Bermainlah party dengan player lain di RF Online agar monster dapat lebih cepat dikalahkan
- Bunuhlah monster berdasarkan tipenya secara bertahap (Normal>Ace>Champion>Elite>Hero). Semakin tinggi level monster-nya semakin tinggi pula EXP yang akan kamu dapatkan.
- Jangan jual Excelsior Kuning (Accretia), Excelsior Hitam (Cora), Excelsior Putih (Bellato) yang kamu dapatkan pada NPC karena banyak job specialist yang membutuhkannya sebagai bahan membuat tower. Sebaiknya, jual excelsior tersebut pada mereka.
Tipe Job RF Online
Ada berbagai macam pilihan job/profesi yang dapat kamu pilih di dalam game RF Online. Masing-masing bangsa menawarkan pilihan job/profesi yang berbeda, seperti:
Accretia
Daftar Profesi |
Warrior Punisher: Job dengan serangan dan kritikal yang tinggi, skill ikat magnetic web dan skill serang mangle. Assaulter: Job dengan serangan dan kritikal yang tinggi, skill ikat magnetic web dan skill serang mangle. Mercher: Job yang dapat bertahan dari acc dan didukung armor super tebal dari bangsa lain. |
B. Ranger Striker: Dengan senjata spesial dan launcher, striker dapat menjadi job ranger terkuat yang dapat digunakan di baris depan. Dementer: Memiliki kemampuan spesial meledakkan diri. Phantom Shadow: Dikenal dengan job trapper, secara keseluruhan tidak memiliki perbedaan yang signifikan dengan job trapper di bangsa lain. Sangat mudah melakukan PVP dalam waktu cepat. |
C. Spiritualist: Salah satu kelemahan bangsa ini karena tidak memiliki tukang santet |
D. Spesialist: Scientist: Job dengan skill crafting terbaik, mendukung pejuang perang untuk mengembalikan def.gauge dan ress pejuang yang sudah tumbang. Battle Leader: Kebalikan dari scientist, tipe job ini dapat menghancurkan def. Gauge lawan. Mempunyai bonus tambahan PT di seluruh PT baik pertempuran maupun crafting. |
Bellato
Daftar Profesi |
Warrior Berserker: Job dengan attack dan critical yang sangat tinggi. Memiliki skill serang double crash ber-damage tinggi namun ber-delay singkat. Armsman: Dengan stun yang kuat, job ini memiliki skill judgement yang patut dipertimbangkan. Shield Miller: Memiliki defense dan block rate yang sangat tinggi. Andalan patriot union, memiliki skill blood suck yang dapat dimanfaatkan di saat-saat darurat. |
B. Ranger Hidden Soldier: Job yang dapat menjadi mematikan bila dimaksimalkan. Tergolong lebih singkat daripada ranger lain karena adanya buff yang dia miliki. Sentinel: Cukup berguna dalam pertarungan Infiltrator: Job trapper milik Bellato yang juga patut diperhitungkan |
C. Spiritualist Wizard: Memiliki serangan tertinggi di bangsa ini. Walaupun skill serangnya tergolong biasa, profesinya sangat berguna untuk membantu pemain dalam pertarungan. Astraler: Sama dengan dementer, job masa lalu yg mulai terlupakan. Holy Chandra: Job mage yang paling kuat di RF. Sangat cocok untuk ditempatkan di garis belakang karena kemampuan heal-nya yang begitu kuat. |
D. Spesialist Mental Smith: Tidak berbeda jauh dengan scientist, merupakan job crafter dan tower maker Armor Rider: Petarung paling kuat dengan armor yang dapat memukul dan menembak. Memiliki hi-damage dan hi-defense yang sangat berguna dalam pertarungan. |
Cora
Daftar Profesi |
Warrior Templar: Job yang mempunyai hit yang kuat, terutama jika sudah melakukan fury swipe. Dukungan acute sangat mempengaruhi. Buff profesi juga tidak main-main. Guardian: Mirip dengan hidden soldier, punya skill profesi yang mengurangi delay skill. Namun kurang diminati oleh para patriot holy alliance Black Knight: Memiliki skill yang mengorbankan damage agar dapat fokus ke dalam defense (barricade). Walaupun attack jadi sangat lemah, defensemenjadi sangat kuat hingga tidak bisa ditembus sehingga damage yang dihasilkan melalui serangan musuh apapun akan sangat kecil. |
B. Ranger Adventurer: Range dan damage-nya tidak main-main. Dapat dilengkapi dengan weapon jenis apapun. Sangat cocok untuk permainan jarak dekat atau one on one. Stealer: Mampu menghindar dengan sangat cepat. Kekurangannya terletak pada agility-nya yang belum pasti. Dengan peralatan yang memadai dapat menjadi ranger dengan hi-attack. Assassin: Job trapper milik holy alliance bangsa Cora. |
C. Spiritualist Warlock: Spiritualist yang paling kuat di Cora. Attack-nya sangat berdampak pada musuh dan ketiga force expert gelap yang dimilikinya sangat berguna untuk mage. Dark Priest: Skill profesinya cukup berguna dibandingkan spiritualist bangsa lain. Grazier: Sama seperti striker, memiliki hewan peliharaan yang dapat dibawa dan diajak ngobrol. Hewan peliharaan tersebut memiliki keunggulan masing-masing. Salah satunya adalah meningkatkan attack dan critical pemain dalam bertarung. |
D. Spesialist Artist: Specialist yang serba bisa. Memiliki skill crafting yang amat baik. Selain itu juga memiliki skill yang sangat mendukung war dan tower maker yang sangat baik. Cukup membantu pemain meski hewan peliharaannya hanyalah sealed animus. |
Untuk informasi lengkap mengenai karakter di RF Online, kamu bisa mengunjungi sosial media RF Online Indonesia.
Manfaat Credits RF Online
Dengan membeli Credits di Tokopedia, kamu akan mendapatkan keistimewaan dalam bermain game RF Online.
Item Mall
Equip karakter kamu dengan berbagai macam item dan senjata pilihan yang tersedia di item mall untuk mengalahkan musuh atau monster di dunia RF Online dengan cepat.
Premium Service
Dengan Premium Service kamu dapat menaikkan EXP dan stats karakter dengan lebih mudah.
Minimum Spesifikasi PC untuk Main RF Online
OS: Windows XP
Processor: Pentium 4 2.0 GHz or Equivalent
RAM: 768 MB
VGA: 128 MB, DX9.0c Compatible
Monitor: 1024x768 Resolution minimum
OS: Windows Vista / 7
Processor: Pentium 4 3.0 GHz or Equivalent
RAM: 1,5 GB
VGA: 256MB, DX9.0c Compatible
Monitor: 1280x800 Resolution minimum
Cara Install RF Online di PC / Laptop
- Buka browser Google Google Chrome atau Firefox di laptop/PC kamu
- Masukkan alamat situs RF Online (https://rfclassic.lytogame.com/panduan/mulaibermain/)
- Download dulu setup yang tersedia di halaman situs tersebut
- Setelah ter-install, lakukan proses download seperti biasa
- Buat folder shortcut pada folder Start Menu dan tekan tombol ‘Lanjut’ untuk melanjutkan proses instalasi.
- Konfirmasi hasil dari pilihan tempat penyimpanan untuk melakukan peng-install-an RF Online. Klik tombol ‘Start’
- Tunggu hingga proses download selesai
- Sekarang RF Online sudah tersedia di PC/Laptop kamu.
- Klik Start untuk mulai memainkan game
Cara Download RF Online Mobile
Saat ini game RF Online hanya bisa dimainkan melalui perangkat PC atau Laptop dan belum tersedia pada perangkat mobile.
Cara Beli Credits RF Online di Tokopedia
Untuk kamu pecinta game Rising Force Online baik modern maupun classic, jangan lupa untuk beli voucher RF Online lewat Tokopedia. Karena selain aman, beli voucher RF lewat Tokopedia juga lebih cepat dan lebih mudah. Cara beli voucher RF Online lewat Tokopedia Lyto adalah sebagai berikut:
- Klik “Voucher Game” pada kategori “Pembayaran & Top Up”.
- Pilih Voucher Rising Force Online dan nominal voucher yang kamu inginkan. Kamu juga bisa menemukan voucher game lainnya di halaman ini.
- Klik “Beli”, pilih metode pembayaran yang ingin kamu gunakan, dan segera selesaikan pembayaran.
- Setelah pembayaran berhasil, voucher akan dikirimkan ke email kamu dan siap untuk kamu gunakan.
Mudah sekali bukan beli voucher RF lewat Tokopedia? Tunggu apalagi, segera beli dan rasakan serunya main RF Online classic/modern dengan voucher RF!
Cara Beli Credits RF Online di Indomaret via Tokopedia
Berikut cara beli Credits Rising Force Online di Indomaret via Tokopedia:
- Buka laman website Tokopedia > Voucher Game > LYTO > RF Online.
- Pilih nominal LYTO Credit yang kamu inginkan.
- Klik tombol Beli/Bayar.
- Pilih metode pembayaran Gerai Retail/Tunai, lalu pilih Indomaret. Klik “Bayar Sekarang”.
- Di halaman berikutnya akan muncul Kode Pembayaran.
- Tunjukkan kode tersebut ke kasir Indomaret terdekat untuk melakukan pembayaran. Pembeli akan dikenakan biaya administrasi Rp2.500. Kamu akan mendapatkan struk pembayaran. Simpan struk tersebut sebagai bukti pembayaran
- Kode voucher Ragnarok Online akan dikirimkan via E-mail oleh Tokopedia.
Catatan: Batas waktu pembayaran adalah 1 hari sejak kode pembayaran diberikan. Jika tidak melakukan pembayaran setelah 1 hari, maka pembelian kamu akan dianggap batal.
Cara Beli Credits RF Online di Alfamart via Tokopedia
Berikut cara beli Credits Rising Force Online di Alfamart via Tokopedia:
- Buka laman website Tokopedia > Voucher Game Online > LYTO > RF Online.
- Pilih nominal voucher LYTO Credit yang kamu inginkan.
- Klik tombol Beli/Bayar.
- Pilih metode pembayaran Gerai Retail/Tunai, lalu pilih Alfamart. Klik Bayar Sekarang.
- Di halaman berikutnya akan muncul Kode Pembayaran.
- Tunjukkan kode tersebut ke kasir Alfamart/Alfamidi/Lawson terdekat untuk melakukan pembayaran. Pembeli akan dikenakan biaya administrasi Rp2.500. Kamu akan mendapatkan struk pembayaran. Simpan struk tersebut sebagai bukti pembayaran
- Kode voucher RF Online akan dikirimkan via E-mail oleh Tokopedia.
Catatan: Batas waktu pembayaran adalah 1 hari sejak kode pembayaran diberikan. Jika tidak melakukan pembayaran setelah 1 hari, maka pembelian kamu akan dianggap batal.
Cara Tukar Kode / Redeem RF Online
- Pilih RF Online satu game yang terdapat pada laman utama LYTO GAME
- Pada laman utama game tersebut, pilih menu ‘Beli Koin’
- Masukkan ID dan Password akun Lyto pada kolom yang tersedia, kemudian tekan tombol LOGIN.
- Pilih metode pembayaran Beli Koin Via Kartu Pembayaran (Fisik)
- Masukkan kode voucher pada kolom yang telah disediakan
Frequently Asked Questions (F.A.Q) - Voucher RF Online
Di Mana Tempat Membeli Credits RF Online?
Pembelian Credits Game RF Online dapat dilakukan secara langsung di situs Tokopedia.
Apakah Membeli Voucher Game RF Online di Tokopedia Resmi?
Ya. Tokopedia merupakan partner pembayaran resmi Game RF Online dan dilindungi hukum yang sah. Seluruh transaksi voucher Game RF Online yang dilakukan di Tokopedia dijamin keamanannya.
Apakah Game RF Online Bisa Dimainkan Offline?
Game RF Online dapat juga dimainkan secara offline namun tentu saja bermain offline tidak seseru bermain online. Untuk melakukannya kamu membutuhkan private server sendiri dan client RF Online Indonesia agar dapat dimainkan secara offline.
Apakah Game RF Online Boros Kuota?
Walaupun berbasis online, game RF Online tidak boros kuota sama seperti game MMORPG lainnya yang membutuhkan dukungan internet untuk bermain. Kuota akan banyak tergunakan jika kamu mengunduh update client terbaru tanpa menggunakan WiFi.
Apakah Ada Cheat RF Online?
Penggunaan aplikasi dan perangkat tambahan apapun yang bertujuan memenangkan permainan RF Online dengan cara curang dan membuat lemah musuh dianggap sebagai cheat RF Online. Memenangkan permainan menggunakan Cheat RF Online bukanlah perbuatan yang terpuji dan akan mendapatkan sanksi berat dari pihak RF Online, bahkan dapat ditindaklanjuti melalui ranah hukum.
Kendala dalam Pembelian Voucher RF Online di Tokopedia
Pembelian Voucher RF Online di Tokopedia Gagal
Jika pembelian Voucher / Top Up RF Online di Tokopedia gagal, dana akan dikembalikan ke Saldo Tokopedia dan ke OVO Points (untuk pembayaran dengan OVO Points). Silakan coba kembali pembayaran dalam beberapa saat, jika masih tetap gagal silakan hubungi Customer Care Tokopedia. Tak perlu khawatir dengan dana milikmu, dana di Saldo Tokopedia dapat kamu cairkan kembali ke rekening atau kamu dapat gunakan untuk membeli atau membayar aneka produk lainnya di Tokopedia.
Pembelian Voucher RF Online dengan Kartu Kredit di Tokopedia Gagal
Jika kamu telah melakukan pembelian Voucher / Top Up RF Online namun transaksi dinyatakan gagal, maka dana terpotong akan dikembalikan ke limit Kartu Kredit di tagihan bulan berikutnya. Periksa kembali jumlah pembelian voucher / Top Up RF Online LYTO dan pada bulan berikutnya pastikan limit telah dikembalikan sesuai dengan nominal tersebut. Apabila masih terdapat kendala pada penggunaan dan limit kartu kredit, silakan hubungi Customer Care Tokopedia.
Voucher RF Online Tidak Dapat di-Reedem
Pastikan Anda telah input kode voucher yang sesuai baik melalui nomor voucher maupun pada jenis voucher game yang dipilih yaitu voucher game RF Online. Anda juga dapat memperhatikan jenis game yang dimainkan apakah telah sesuai dengan voucher yang Anda pilih atau belum.
Jika data dan kode voucher sudah sesuai tetapi tidak dapat digunakan, maka Anda dapat hubungi Customer Care Tokopedia.
Syarat dan Ketentuan Pembelian Voucher RF Online
Sebelum membeli voucher game RF Online lewat Tokopedia, sebaiknya pelajari dulu syarat dan ketentuannya berikut ini:
- Pastikan voucher game yang kamu pilih sudah benar, yaitu voucher game RF Online.
- Dalam 1 transaksi, pembeli hanya bisa melakukan pembelian voucher game 1 kali kemudian melakukan proses pembayaran. Jika ingin kembali melakukan pembelian voucher game lainnya, pembeli wajib menyelesaikan transaksi sebelumnya hingga pembayaran berhasil.
- Tokopedia tidak bertanggung jawab atas kesalahan pembelian dikarenakan kesalahan pembelian voucher game oleh pengguna.
- Pihak resmi Tokopedia tidak pernah meminta email dan password akun pengguna. Mohon untuk tidak menginfokan data tersebut ke pihak manapun.
- Harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan.
- Pelanggan bertanggung jawab atas perlindungan dan kerahasiaan kode voucher game RF Online. Tokopedia tidak bertanggung jawab terhadap segala bentuk kerugian yang diderita oleh Pelanggan akibat kegagalan dalam melindungi kerahasiaan kode voucher game.