Methylprednisolone Tablet 4 mgmerupakan obat golongan kortikosteroid yang mampu mengurangi respons sistem kekebalan tubuh terhadap berbagai penyakit untuk mengurangi gejala peradangan, seperti pembengkakan, nyeri, dan reaksi tipe alergi.
Indikasi Umum Obat ini diindikasikan untuk keadaan alergi dan mengurangi peradangan atau supresi inflamasi.
Komposisi Methylprednisolone 4 mg.
Dosis PENGGUNAAN OBAT INI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. Kondisi alergi: Dewasa: 1-2 tablet (4-8 mg) sebanyak 2-4 kali/hari. Diberikan sesuai dengan kondisi pasien. Mengatasi peradangan atau sebagai imunosupresif (menurunkan daya tahan tubuh): Dewasa: 2-60 mg/hari dalam 1-4 dosis terbagi, sesuai dengan kondisi pasien. Anak-anak: 0,5-1,7 mg/kgBB/hari.
Aturan Pakai Dikonsumsi sesudah makan
Perhatian TBC, ulkus peptikum, infeksi jamur sistemik, herpes simpleks, diabetes melitus, varisela. Hipersensitif terhadap metilprednisolon dan glukokortikoid lainnya.
Kontra Indikasi Infeksi jamur sistemik kecuali terapi antiinfeksi spesifik digunakan; Admin IM pada purpura trombositopenik idiopatik. Admin intratekal. Pemberian vaksin hidup atau hidup yang dilemahkan secara bersamaan (pada pasien yang menerima dosis imunosupresif).
Efek Samping Pemberian jangka pendek jarang menimbulkan efek samping yang serius.Pemberian jangka lama akan menimbulkan efek samping seperti yang ditimbulkan kortikosteroid lainnya, misalnya moon face, bufallo hump, hipertensi, osteoporosis, gangguan toleransi glukosa.
Golongan Produk Obat Keras (Merah)
Kemasan 1 Strip @ 10 tablet
Manufaktur Novell Pharmaceutical Laboratories
No. Registrasi BPOM: GKL0833514410B1
Obat ini perlu resep dokter
Upload resepnya di halaman Pengiriman, ya.
Dijamin tidak kedaluwarsa
Obat di luar masa konsumsi? Kamu bisa lapor. Selengkapnya