Acyclovir tablet merupakan obat yang berfungsi untuk mengatasi herpes simpleks pada kulit dan genital, mencegah kambuhnya herpes simpleks pada pasien imunokompeten dan gangguan sistem imun, serta mengatasi cacar api (herpes zoster).
Indikasi Umum: Mengatasi herpes simpleks pada kulit dan genital, mencegah kambuhnya herpes simpleks pada pasien imunokompeten dan gangguan sistem imun, serta mengatasi cacar api (herpes zoster).
Komposisi: Acyclovir 400 mg.
Dosis: PENGGUNAAN OBAT INI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. Dewasa Pengobatan herpes simpleks : 5 x sehari 200 mg, diberikan setiap 4 jam, tanpa dosis malam. Dikonsumsi selama 5 hari. Dapat ditingkatkan sampai 400 mg per hari. Mencegah kambuh herpes simpleks pada pasien imunokompeten : 4 x sehari 200 mg, diberikan setiap 6 jam. Mencegah herpes simpleks pada pasien dengan gangguan sistem imun : 4 x sehari 200 mg, diberikan setiap 6 jam. Cacar air (herpes zoster) : 5 x sehari 800 mg, diberikan setiap 4 jam, tanpa dosis malam. Dikonsumsi selama 5 hari.
Anak usia < 2 tahun Pengobatan herpes simpleks dan mencegah herpes simpleks pada pasien dengan gangguan sistem imun : setengah dosis dewasa.
Aturan Pakai: Dapat dikonsumsi dengan atau tanpa makan.
Perhatian: Pasien dengan gangguan fungsi ginjal. Lansia. Wanita hamil atau menyusui.
Kontra Indikasi: Pasien yang memiliki alergi terhadap acyclovir.
Efek Samping: Gangguan saluran pencernaan. Peningkatan enzim hati, urea, dan kratinin darah. Sakit kepala. Lemas. Ruam kulit.
Golongan Produk: Obat Keras (Merah)
Kemasan: 1 Strip @ 10 Tablet
Manufaktur: Hexpharm
No. Registrasi: BPOM: GKL0108504810B1
Obat ini perlu resep dokter
Upload resepnya di halaman Pengiriman, ya.
Dijamin tidak kedaluwarsa
Obat di luar masa konsumsi? Kamu bisa lapor. Selengkapnya