100% ORIGINAL RUCIKA GREEN merupakan suatu sistem perpipaan lengkap yang dapat dipergunakan untuk saluran air panas dan dingin bertekanan. Terbuat dari bahan PP-R type 3 / PP-R 80. Sistem penyambungannya menggunakan metode Heat Fusion dengan alat pemanas menghasilkan sambungan yang terjamin kekuatannya, anti kebocoran dan bebas perawatan.
Keunggulan dan Manfaat Produk : 1. SAMBUNGAN HEAT FUSION Sambungan dilakukan dengan menggunakan alat pemanas polyfusion / electrofusion sehingga sambungan menjadi homogen dan terjamin kekuatannya.
2. SISTEM ULIR Seluruh sambungan RUCIKA GREEN dibuat dari sambungan ulir Nickel-Plated Brass OT 58 yang menjamin life time ulir dari kerusakan akibat panas, karat, bahan kimia serta dapat diaplikasikan ke seluruh sistem sanitasi.
3. Terbuat dari bahan PPR (Polypropylene Random) Material bahan ini mempunyai kelebihan : - DAYA HANTAR PANAS yang RENDAH, sehingga menyimpan panas lebih lama tanpa harus dilapisi selubung penahan panas - Permukaan dalam yang LICIN dan HALUS, menyebabkan tidak terbentuknya endapan - Dapat mengalirkan air dengan kecepatan 7 meter/detik TANPA ABRASI - TAHAN ASAM dan BASA walau pada suhu 115°C - Memenuhi standard HIGIENIS internasional untuk transportasi air minum tanpa menimbulkan masalah kesehatan - Ramah lingkungan dan dapat didaur ulang