Serbuk kayu untuk alas kandang hamster, landak mini, atau marmut. Satu pak berat bersihnya 250 gr. Bersih dan sudah diayak bubuk serta kotorannya. Serbuk kayu umum digunakan sebagai bedding atau alas kandang hewan-hewan kecil. Sebagai contoh, hamster merupakan salah satu hewan yang memiliki aroma kotoran yang sangat kuat. Taburkan serbuk kayu berukuran sedang di kandang hamster untuk menyerap aroma tidak sedap dari kotoran hamster. Gantilah pasir atau serbuk kayu pada kandang hamster minimal 1-2 minggu sekali agar kandang tetap bersih dan tidak berbau. AMAN untuk hamster dan hewan kecil lainnya. BUKAN TERBUAT dari pohon cedar atau pinus yang mengandung fenol yang dapat merusak sistem respirasi, hati, dan kulit hamster.