Minyak Zaitun : Bertolli Extra Light tasting olive oil Isi 500 ml ED : Juni 2025
Cocok digunakan untuk memasak bagi mereka yang menerapkan pola hidup sehat rasanya lebih light dr EVOO
Manfaat minyak zaitun untuk masak
Minyak yang lebih baik untuk kesehatan adalah minyak dengan kandungan asam lemak tidak jenuh (lemak baik) yang tinggi, serta kandungan asam lemak jenuh (lemak jahat) yang rendah. Konsumsi asam lemak jenuh meningkatkan kadar Low Density Lipoprotein (LDL) atau kolesterol jahat yang dapat meningkatkan risiko penyakit jantung. Sementara itu, menggantikan minyak yang tinggi lemak jenuh dengan minyak dengan komposisi asam lemak tidak jenuh yang lebih tinggi dapat membantu menjaga kesehatan jantung.
Minyak zaitun yang baik untuk kesehatan karena: • tinggi kandungan asam lemak tidak jenuh (lemak baik), • rendah kandungan asam lemak jenuh (lemak jahat), • kaya akan vitamin E dan vitamin K
Cara memasak dengan menumis membuat jumlah minyak yang digunakan dan yang terserap ke dalam makanan tidak terlalu banyak. Berikut beberapa tips lain memasak dengan minyak zaitun yang bisa Anda coba di rumah. 1. Hindari menggoreng dengan teknik deep frying yang membuat minyak banyak terserap ke dalam makanan. Menggoreng dengan cara ini akan menyebabkan asupan lemak ke dalam tubuh cenderung lebih tinggi. 2. Gunakan teknik memasak dengan cara menumis agar jumlah minyak yang digunakan dan yang terserap ke dalam makanan tidak sebanyak deep frying. Hal ini tentunya akan membantu menjaga asupan lemak ke dalam tubuh menjadi lebih rendah.