Pre Amp Mic w/equalizer tipe PME-05 merupakan pre amp mic yang dilengkapi dengan matric equalizer 5 channel, dengan frekuensi 100Hz, 320Hz, 1KHz, 3.5KHz, 10KHz. yang bisa untuk menghilangkan suara feedback/storing microphone, khususnya mic clip on / mic jepit imam yang sangat rentan feedback/storing. Dengan PME-05, masalah feedback / storing bisa teratasi dengan biaya yang murah.
Input mic tersedia input akai dan juga canon/xlr, juga dilengkapi saklar phantom untuk mic yang menggunakan phantom. Input mic akai dan XLR bisa digunakan bersamaan....tapi mesti di perhatikan bila saklar phantom di posisi ON maka kedua input ada tegangan phantom.
Output Akai 1 bh yang bisa di sambungkan ke input mic atau input aux amplifier. Juga bisa disambungkan ke input mixer.
Cara operasional : - Pastikan potensio equalizer dalam keadaan maksimum (puter arah kanan mentok) - Pasang mic di input mic - Atur volume secukupnya sesuai kebutuhan. - Bila terdengar mencuit/feedback, puter ke kiri satu persatu equalizer. Misal : sambil tes suara...puter ke kiri di frekuensi 320Hz, bila tidak hilang kembalikan ke posisi semula dan puter channel lainnya misal di channel 1KHz...begitu seterusnya sampai hilang. - Saat memutar equalizer perlahan-lahan untuk menghasilkan suara maksimal.
Mic phantom yg bisa dipakai : AKG, ZM-360P, ZM-360C, TUM-6.0P, TUM-6.0C dll.
Spesifikasi : - Tegangan AC : 220Volt - Input mic : 2 bh Akai dan canon - Output : 1bh akai - Dimensi : 6 cm x 12cm x 18 cm - Berat : 1 Kg