Buyung Upik adalah obat herbal yang dapat membantu memelihara kesehatan serta membantu memperbaiki nafsu makan anak. Obat sediaan serbuk ini juga secara tradisional digunakan pada anak yang cacingan. Buyung Upik mengandung ekstrak temulawak, lempuyang wangi, kulit kayu manis, kunyit, jahe, dan kencur.
Buyung upik tersedia dengan berbagai pilihan rasa, yaitu raspberry, anggur, leci, moccacino, sop buah, durian, jambu, cokelat, mangga, strawberry, jeruk, melon, dan susu cokelat.
Golongan: Obat tradisional
Kelas terapi: Obat herbal
Kandungan: Ekstrak Curcuma xanthorrhiza Rhizoma (temulawak) 200 mg, Zingiberis aromaticae Rhizoma (lempuyang wangi) 175 mg, Cinnamomum burmannii Cortex 4 mg (kulit kayu manis), Curcuma domesticae Rhizoma (kunyit) 175 mg, Zingiber officinale Rhizoma (jahe) 25 mg, Curcuma Aeruginosa (temu hitam) 125mg, Kaempferiae galanga Rhizoma (kencur) 75mg, Cymbopogonis nardus Folium (daun sereh) 214 mg, Pandanis Folium (daun pandan), dan bahan tambahan perasa
Kemasan : Dus @11 sachet @5 gram
Produksi : Jamu Jago
Kegunaan
Manfaat jamu Buyung Upik adalah membantu memelihara kesehatan, membantu memperbaiki nafsu makan anak, dan mengatasi cacingan.
Dosis dan Aturan Pakai
Gunakan Buyung Upik sesuai dosis anjuran berikut.
Tujuan: Memelihara kesehatan, memperbaiki nafsu makan, mengatasi cacingan
Bentuk: Serbuk
Anak-anak usia 3-6 tahun: setengah bungkus 2-3 kali sehari
Anak usia 7 tahun ke atas: 1 bungkus 2-3 kali sehari