Nanocan Sport
Nano Water Can adalah sejenis termos tempat minum berteknologi Nano dan F.I.R (Sinar Infra Merah Jarak Jauh), yang mampu memecahkan molekul air hingga menjadi skala terkecil sehingga memudahkannya diserap lebih cepat dan maksimal oleh tubuh kita.
Nano Water Can yang ringan dan anti karat ini dihasilkan dari bahan Titanium dan Stainless Steel. Untuk bahan penghasil F.I.R dari proses pembuatan Nano Water Can ini sendiri berasal dari serbuk batu-batuan seperti Tourmaline, Germanium dan Jamrud yang mengandung serta memancarkan sinar infra merah jarak jauh secara permanen .
Proses pengolahan bahan Nano Water Can ini dilakukan di Jepang dengan menggunakan teknologi canggih yang terkini dan tepat. Sedangkan untuk proses pengolahan dan penghancuran bahan dari batu-batuan menjadi serbuk nano yang kemudian dilanjutkan menjadi keramik, menggunakan teknologi Nano, tanpa menghilangkan energi Far Infrared yang terkandung didalamnya.
Butiran keramik yang sudah jadi, digabungkan dengan Stainless Steel untuk menghasilkan lembaran (kepingan). Dari hasil gabungan kedua bahan ini kemudian dicampurkan lagi dengan bahan Titanium untuk menghasilkan Nano Water Can.