Super Bacteria Sebagai Bakteri Stater, Mengurangi kandungan Nitrat dan Amoniak dalam Akuarium, cocok untuk akuarium baru dan perawatan akuarium lama. Aman untuk Ikan dan Terumbu Karang.
Cara Penggunaan Super Bacteria #Untuk Cycling: Berikan super bacteria di akuarium utama dengan cara: 1. Matikan skimmer selama 1 sampai 2 jam setiap tuang super bacteria 2. Hari Pertama tuang 20 ml per 100 liter air ke akuarium utama 3. Hari Kedua sampai ketujuh tuang 10 ml per 100 liter setiap hari 4. Hari ketiga sudah bisa masukkan ikan tidak lebih dari 2 ekor! setelah aman, di hari ketujuh bisa tambah ikan 2 ekor ikan lagi begitu seterusnya. Masukkan biota secara bertahap dan jangan sampai berlebihan dimana kepadatan ikan melebihi kapasitas dan filtrasi akuarium maka sama saja akan crash atau gagal juga, kuncinya harus seimbang antara besar akuarium dengan jumlah ikan, semakin sedikit ikan semakin baik.
#Untuk perawatan akuarium: Berikan Super Bacteria di akuarium utama dengan cara: 1. Matikan skimmer selama 1 sampai 2 jam setiap tuang Super Bacteria 2. Berikan super bacteria 20 ml per 100 liter air seminggu sekali di akuarium utama.
#Cara Menghitung volume akuarium Panjang X Lebar X Tinggi / 1000 atau Panjang Kali Lebar Kali Tinggi Dibagi 1000