Bunga lawang atau disebut juga dengan pekak ini lebih sering digunakan dalam makanan Asia seperti misalnya kari, gulai Aceh, Rendang, ngo hiong (makanan Tiongkok), dan berbagai masakan lainnya yang membutuhkan banyak bumbu dengan rasa kuat.
“Tak hanya wangi dan menyedapkan masakan, bunga lawang juga punya banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, lho. Kandungan senyawa dalam rempah ini bisa digunakan sebagai antijamur, antibakteri, dan antioksidan, bahkan meredakan flu dan batuk.