Daun pohpohan yang lunak dan memiliki aroma harum yang khas membuatnya disukai sehingga sering dikonsumsi. Selain itu, daun pohpohan juga ternyata memiliki khasiat herbal yang luar biasa. Daun muda dari pucuk pohpohan merupakan bagian utama yang dikonsumsi. Menurut Jurnal Universitas Atma Jaya Yogyakarta, daun muda dari tanaman pohpohan memiliki aktivitas antioksidan yang besar, selain itu kandungan gizi seperti serat dan vitamin pada daun yang masih segar lebih besar dibandingkan dengan daun yang telah dimasak. Helaian daun pohpohan berbentuk bulat meruncing (oblong-lanceolate) atau berbentuk elips, tepi daun bergerigi (serrate) dengan dasar daun tumpul, ujung runcing, dan pertulangan daun melengkung. Selain dikonsumsi, tanaman pohpohan juga biasanya ditanam sebagai tanaman pagar atau ornamental.