Kamu hanya dapat meredeem kode redeem dan kode voucher minimal 1 jam sebelum jadwal pelatihan yang kamu pilih dimulai, dan maksimal 1 jam setelah pelatihan yang kamu pilih dimulai. Berikut tata caranya:
- Silakan masuk ke web https://bakat.yec.co.id/.
- Pilih Daftar untuk membuat akun atau Log in menggunakan nomor WhatsApp dan password yang sudah terdaftar di akun bakat.yec.co.id
- Kemudian klik Kelas Saya untuk memasukkan Redemption Code (Kode redeem) yang kamu dapatkan di dashboard akun Prakerja/kotak masuk email yang didaftarkan di akun Prakerja.
- Masukkan Kode Voucher yang kamu dapatkan dari transaksi/Invoice pembelian kelas di Platform Digital.
- Masukkan Redemption Code (Kode redeem) dan Kode Voucher kemudian klik Redeem dan lakukan refresh halaman.
- Kelas kamu akan muncul di bawah kolom redeem kode voucher, pada menu Kelas Saya.
- Klik menu Kelas Satuan untuk melihat kelas yang kamu ikuti.
- Klik kelas yang kamu ikuti, klik Aktivitas.
- Ikuti aktivitas: Perkenalan tenaga pelatih, perkenalan lembaga pelatihan, aktivitas WIIFM dan pre test (hingga tercentang hijau) sebelum melanjutkan aktivitas "Live Webinar".
- Silakan klik di sini pada aktivitas Live Webinar tersebut (ketika tepat pada jam yang kamu pilih dimulai) maka kamu akan dialihkan ke aplikasi Zoom.
- Pastikan kamu sudah memiliki akun Zoom dan akun kamu sudah kamu ubah namanya dengan format : "KP - Nama lengkap kamu sesuai KTP".
- Ikuti semua aktivitasnya (rangkaian pertemuan 1 hingga ke 5) hingga tercentang hijau dan progressnya 100 persen
Toppers dapat melakukan pembelian voucher Prakerja melalui Tokopedia dengan klik di sini.