Syarat dan Ketentuan Dipromosikan Affiliate merupakan bagian dari Syarat dan Ketentuan Situs/Aplikasi Tokopedia. Penggunaan layanan Dipromosikan Affiliate tunduk pada Syarat dan Ketentuan Situs/Aplikasi, Kebijakan Privasi, dan Syarat dan Ketentuan yang tertulis dibawah ini. Pengguna disarankan membaca dengan seksama karena dapat berdampak kepada hak dan kewajiban pengguna secara hukum.
Dengan mendaftar dan/atau menggunakan situs www.tokopedia.com, maka pengguna dianggap telah membaca, mengerti, memahami dan menyetujui semua isi dalam Syarat dan Ketentuan. Syarat dan Ketentuan ini merupakan bentuk kesepakatan yang dituangkan dalam sebuah perjanjian yang sah antara Pengguna dengan Tokopedia. Jika Pengguna tidak menyetujui salah satu, sebagian, atau seluruh isi Syarat dan Ketentuan, maka Pengguna tidak diperkenankan menggunakan layanan di www.tokopedia.com.
A. Definisi
Tokopedia adalah PT Tokopedia dan seluruh afiliasi atau anak perusahaannya, suatu perseroan terbatas yang menjalankan kegiatan usaha jasa web portal www.tokopedia.com, yakni situs pencarian toko dan produk yang dijual oleh Penjual.
Situs/Aplikasi adalah situs www.tokopedia.com milik Tokopedia yang dapat diakses melalui desktop site dan/atau aplikasi yang berbasis Android atau iOS.
Pengguna adalah pihak yang menggunakan layanan Tokopedia, termasuk namun tidak terbatas pada Pembeli, Penjual maupun pihak lain yang sekedar berkunjung ke Situs/Aplikasi.
Pembeli adalah Pengguna terdaftar yang melakukan pembelian atas Barang yang dijual oleh Penjual di Situs/Aplikasi.
Penjual adalah Pengguna terdaftar yang melakukan tindakan buka toko serta melakukan penawaran dan/atau penjualan atas suatu Barang kepada para Pengguna melalui Situs/Aplikasi.
Barang adalah benda yang berwujud/memiliki fisik Barang yang dapat diantar/memenuhi kriteria pengiriman oleh perusahaan jasa pengiriman Barang.
Dipromosikan Affiliate adalah fitur yang memungkinkan Penjual untuk dapat memberikan komisi tambahan kepada Affiliate Partner sebagai insentif mengiklankan Barang milik Penjual yang ditawarkan melalui Situs/Aplikasi maupun platform lain di luar Situs/Aplikasi.
Affiliate Partner adalah Pengguna yang menggunakan layanan Tokopedia Affiliate, di mana melaksanakan kegiatan jasa mempromosikan Barang milik Penjual yang ditawarkan di Situs/Aplikasi melalui Link Affiliate.
Iklan adalah segala bentuk promosi atau penawaran yang dilakukan oleh Affiliate Partner yang akan ditampilkan pada Situs/Aplikasi maupun platform lain di luar Situs/Aplikasi, dimana bentuk promosi atau penawaran ditentukan sendiri oleh Affiliate Partner dengan tetap tunduk pada Ketentuan Situs dan segala peraturan perundang-undangan terkait yang berlaku.
Link Affiliate adalah pranala atau tautan unik yang disediakan oleh Tokopedia untuk digunakan Affiliate Partner dalam mengunggah Iklan pada Situs/Aplikasi dan/atau platform lain diluar Situs/Aplikasi.
Saldo Affiliate adalah fasilitas penampungan sementara atas dana milik Affiliate Partner (bukan fasilitas penyimpanan dana), yang disediakan Tokopedia untuk menampung Komisi Ekstra Affiliate. Dana ini hanya dapat ditarik ke akun bank yang terdaftar dan tidak dapat digunakan kembali untuk melakukan pembelian pada Situs/Aplikasi.
Transaksi Selesai adalah pada saat Pembeli sudah melakukan konfirmasi penerimaan Barang sehingga status transaksi dinyatakan selesai oleh Situs/Aplikasi.
Komisi Ekstra Affiliate adalah sejumlah nominal atau persentase tertentu yang telah ditentukan oleh Penjual untuk periode tertentu dalam fitur Dipromosikan Affiliate dan dibayarkan oleh Penjual kepada Affiliate Partner atas setiap Transaksi Selesai untuk penjualan Barang menggunakan Link Affiliate dalam Situs/Aplikasi.
Maksimum Komisi adalah nominal komisi tertinggi yang dapat diterima oleh Affiliate Partner untuk setiap Barang yang berhasil terjual.
Anggaran adalah nominal yang akan dialokasikan oleh Penjual untuk Komisi Ekstra Affiliate.
Ketentuan Situs adalah syarat dan ketentuan Situs/Aplikasi, kebijakan privasi, syarat dan ketentuan ini dan setiap syarat dan ketentuan lain yang dapat berlaku untuk atau sehubungan dengan penggunaan Situs/Aplikasi dan seluruh fitur yang terdapat di dalamnya.
Syarat dan Ketentuan adalah syarat dan ketentuan untuk menggunakan fitur Dipromosikan Affiliate.
B. Umum
Fitur Dipromosikan Tokopedia dibuka untuk toko Official Store dan Power Merchant Pro yang memenuhi persyaratan tertentu.
Dengan menggunakan Dipromosikan Affiliate, maka Penjual dianggap telah menyetujui dan mematuhi Syarat dan Ketentuan ini serta Ketentuan Situs.
Tokopedia berwenang untuk melakukan (i) penurunan konten penawaran produk; (ii) permintaan penurunan konten atau materi Iklan; (iii) penahanan dana Saldo Penghasilan Penjual dan/atau Saldo Affiliate; (iv) pembatalan transaksi; serta (v) penutupan toko Penjual tanpa pemberitahuan sebelumnya, untuk sementara atau untuk selamanya, dalam hal diduga dan/atau terdapat kecurangan atau kegiatan Penjual yang melanggar ketentuan hukum dan/atau Ketentuan Situs.
Apabila Pengguna memiliki perselisihan dengan satu atau lebih Pengguna lainnya, Pengguna melepaskan Tokopedia (termasuk Induk Perusahaan, Direktur, dan karyawan) dari klaim dan tuntutan atas kerusakan dan kerugian (aktual dan tersirat) dari setiap jenis dan sifatnya, yang dikenal dan tidak dikenal, yang timbul dari atau dengan cara apapun berhubungan dengan sengketa tersebut. Dengan demikian maka Pengguna dengan sengaja melepaskan segala perlindungan hukum (yang terdapat dalam undang-undang atau peraturan hukum yang lain) yang akan membatasi cakupan ketentuan pelepasan ini.
Penjual memahami dan menyetujui bahwa setiap kerugian yang timbul akibat dari fitur Dipromosikan Affiliate, termasuk namun tidak terbatas pada kehilangan keuntungan, peluang bisnis, atau somasi, gugatan, tuntutan dan/atau upaya lainnya yang diajukan oleh pihak ketiga, bukan merupakan tanggung jawab Tokopedia.
Tokopedia berwenang untuk melakukan perubahan pada seluruh atau sebagian daripada Syarat dan Ketentuan ini. Dengan menggunakan layanan Tokopedia Affiliate, maka Pengguna dianggap telah menyetujui dan mematuhi Syarat dan Ketentuan ini serta Ketentuan Situs.
C. Penjual
Fitur Dipromosikan Affiliate hanya bisa digunakan oleh Penjual yang sudah membuka toko di Tokopedia.
Barang yang dapat dipromosikan melalui Dipromosikan Affiliate merupakan Barang yang masih ada persediaannya.
Penjual berhak menentukan besaran Komisi Ekstra Affiliate atas Barang yang ditawarkan melalui Dipromosikan Affiliate.
Penjual berkewajiban membayar Komisi Ekstra Affiliate kepada Affiliate Partner paling rendah 1% (satu persen) dan paling tinggi 20% (dua puluh persen) sebagaimana yang telah ditentukan oleh Penjual, dengan atau tanpa Maksimum Komisi per penjualan.
Besaran Komisi Ekstra Affiliate yang diperoleh Affiliate Partner atas Barang yang bertanda komisi ekstra adalah perhitungan antara harga akhir Barang (sesudah dipotong promo jika ada) saat Pembeli membeli Barang dikalikan dengan persentase komisi yang telah ditetapkan Penjual.
Jenis Barang yang dapat atau dilarang untuk diiklankan melalui Dipromosikan Affiliate tunduk pada Ketentuan Situs bagian huruf J. Barang dan Jasa dan peraturan hukum yang berlaku.
Penjual dapat menentukan periode waktu Komisi Ekstra Affiliate baik berlaku terus menerus atau dalam waktu tertentu. Minimal periode waktu yang dapat dipilih adalah setidaknya 7 (tujuh) hari.
Penjual dapat menentukan nilai Maksimum Komisi dengan minimum sebesar Rp50.000 (lima puluh ribu rupiah). Apabila Penjual tidak menentukan nilai Maksimum Komisi, maka Penjual bersedia untuk membayar Affiliate Partner sesuai dengan perhitungan antara harga Barang dengan persentase komisi tanpa batasan komisi per penjualan.
Penjual dapat menentukan Anggaran sekurang-kurangnya Rp500.000 (lima ratus ribu rupiah). Apabila Penjual menentukan nilai Anggaran, maka Penjual menyetujui bahwa Komisi Ekstra Affiliate akan dihentikan secara otomatis saat Anggaran telah terpakai sepenuhnya dan Penjual dapat membuat kembali Komisi Ekstra Affiliate melalui fitur Dipromosikan Affiliate.
Penjual dapat merubah persentase Komisi Ekstra Affiliate maupun Maksimum Komisi pada fitur Dipromosikan Affiliate dengan ketentuan perubahan akan diterapkan paling cepat 3 (tiga) hari kalender sejak tanggal pengajuan perubahan.
Penjual dapat menghentikan Komisi Ekstra Affiliate pada fitur Dipromosikan Affiliate dengan ketentuan sebagai berikut:
Penghentian berlaku selambat-lambatnya 3 (tiga) hari sejak pengajuan penghentian Komisi Ekstra Affiliate; dan
Penghentian dapat dilakukan secepat-cepatnya 7 (tujuh) hari kalender setelah periode waktu Komisi Ekstra Affiliate dimulai.
Dipromosikan Affiliate merupakan fitur yang digunakan secara mandiri oleh Penjual dan oleh karenanya segala akibat yang timbul bukan merupakan bentuk kerja sama, dan/atau program lainnya antara Tokopedia dan Penjual, khususnya untuk ketentuan biaya yang timbul dari perjanjian antara Tokopedia dan Penjual.
Affiliate Partner bertanggung jawab terhadap seluruh konten atau materi Iklan yang ditampilkan pada Situs/Aplikasi dan/atau di luar Situs/Aplikasi dan Tokopedia dilepaskan dari setiap somasi, gugatan, tuntutan atau upaya lainnya dari pihak manapun sehubungan dengan konten atau materi Iklan yang ditampilkan pada Situs/Aplikasi dan/atau di luar Situs/Aplikasi.
D. Dipromosikan Affiliate
Penjual dan Affiliate Partner wajib mengikuti prosedur penggunaan fitur Dipromosikan Affiliate yang telah ditetapkan oleh Tokopedia.
Komisi Ekstra Affiliate akan otomatis terpotong dari penghasilan Penjual ketika Transaksi Selesai. Tokopedia akan meneruskan dana penjualan yang telah dipotong Komisi Ekstra Affiliate kepada Penjual dan Komisi Ekstra Affiliate kepada Affiliate Partner melalui Saldo Affiliate apabila tahapan transaksi jual beli bersumber dari Link Affiliate.
Apabila terdapat program promo yang dilaksanakan oleh Penjual berupa potongan harga atas Barang, Komisi Ekstra Affiliate yang didapat oleh Affiliate Partner akan dihitung berdasarkan harga akhir Barang.
Komisi Ekstra Affiliate hanya akan diberikan apabila transaksi dengan menggunakan Link Affiliate telah berstatus Transaksi Selesai.
Apabila terdapat kendala transaksi terhadap Barang yang belum terselesaikan di Pusat Resolusi, maka Tambahan Affiliate yang diberikan oleh Penjual kepada Affiliate Partner akan ditahan hingga status Transaksi Selesai.
Seluruh kewajiban perpajakan yang timbul dari layanan Dipromosikan Affiliate akan ditanggung dan/atau disetorkan oleh masing-masing pihak sesuai dengan hukum dan peraturan perundang-undangan di bidang perpajakan yang berlaku di Indonesia.