Pencarian populer

Tokopedia Emas-icon

Tokopedia Emas

Lihat Semua Topik

Tokopedia Emas

Syarat dan Ketentuan Tokopedia Emas by Pluang

Syarat dan Ketentuan Tokopedia Emas by Pluang merupakan bagian dari Syarat dan Ketentuan Situs/Aplikasi Tokopedia. Penggunaan produk Tokopedia Emas by Pluang tunduk pada Syarat dan Ketentuan Situs/Aplikasi, Kebijakan Privasi, dan Syarat dan Ketentuan yang tertulis dibawah ini. Pengguna disarankan membaca dengan seksama karena dapat berdampak kepada hak dan kewajiban pengguna secara hukum.
Dengan mendaftar dan/atau menggunakan situs www.tokopedia.com, maka pengguna dianggap telah membaca, mengerti, memahami dan menyetujui semua isi dalam Syarat dan Ketentuan. Syarat dan Ketentuan ini merupakan bentuk kesepakatan yang dituangkan dalam sebuah perjanjian yang sah antara Pengguna dengan PT Tokopedia. Jika pengguna tidak menyetujui salah satu, sebagian, atau seluruh isi Syarat dan Ketentuan, maka pengguna tidak diperkenankan menggunakan layanan di www.tokopedia.com.

A. Definisi
  1. Tokopedia adalah PT Tokopedia dan seluruh afiliasi atau anak perusahaannya, suatu perseroan terbatas yang menjalankan kegiatan usaha jasa web portal www.tokopedia.com, yakni situs pencarian toko dan Barang yang dijual oleh penjual terdaftar.
  2. Situs/Aplikasi adalah situs www.tokopedia.com milik Tokopedia yang dapat diakses melalui desktop site dan/atau aplikasi yang berbasis Android atau iOS.
  3. Pengguna adalah pihak yang menggunakan layanan Tokopedia, termasuk namun tidak terbatas pada pembeli, penjual maupun pihak lain yang sekedar berkunjung ke Situs Tokopedia.
  4. Tokopedia Emas adalah fitur yang memungkinkan Pengguna untuk melakukan kegiatan investasi emas secara elektronik yang dilakukan melalui Situs/Aplikasi.
  5. Tokopedia Emas by Pluang adalah salah satu layanan Tokopedia Emas yang bekerja sama dengan Pluang.
  6. Pluang PT Pluang Emas Sejahtera, suatu perseroan terbatas yang didirikan berdasarkan hukum Negara Republik Indonesia yang memberikan layanan emas digital yang disediakan melalui Situs/Aplikasi Tokopedia, serta bergerak di bidang pedagang fisik emas digital yang telah berizin dan diawasi oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi Kementerian Perdagangan (BAPPEBTI).
  7. Saldo Emas Pluang adalah nilai dan jumlah atas emas elektronik milik Pengguna di Tokopedia Emas by Pluang.
  8. Riwayat Transaksi Emas adalah catatan seluruh transaksi yang memuat nominal jumlah investasi milik Pengguna pada Tokopedia Emas by Pluang yang dapat diakses Pengguna melalui Situs/Aplikasi, atas kegiatan Pembelian Emas dan/atau Penjualan Emas yang dilaksanakan pada Situs/Aplikasi, serta informasi-informasi lainnya sehubungan dengan Tokopedia Emas by Pluang.
  9. Pembelian Emas adalah transaksi pembelian emas secara elektronik yang dilakukan melalui Tokopedia Emas by Pluang pada Situs/Aplikasi.
  10. Penjualan Emas adalah transaksi penjualan emas secara elektronik yang dilakukan melalui Tokopedia Emas by Pluang pada Situs/Aplikasi.
  11. Know Your Customer untuk selanjutnya disebut KYC adalah prinsip pengenalan Pengguna yang diterapkan untuk mengetahui identitas dari calon Pengguna. Metode yang digunakan adalah melalui proses identifikasi melalui identitas dari calon Pengguna dan proses verifikasi yang dilakukan melalui sarana elektronik.
  12. Nomor Induk Kependudukan untuk selanjutnya disebut NIK adalah nomor identitas penduduk yang bersifat unik atau khas, tunggal dan melekat pada seseorang yang terdaftar sebagai penduduk Indonesia.
  13. Harga Jual Emas adalah harga jual emas yang ditetapkan oleh Pluang serta diinformasikan oleh Pluang kepada Tokopedia dan diperbaharui secara berkala pada hari transaksi yang merupakan harga jual atas emas eletronik pada Tokopedia Emas by Pluang milik Pengguna melalui Situs/Aplikasi.
  14. Harga Beli Emas adalah harga beli emas yang ditetapkan oleh Pluang serta diinformasikan oleh Pluang kepada Tokopedia dan diperbaharui secara berkala pada hari transaksi yang merupakan harga beli atas emas elektronik pada Tokopedia Emas by Pluang milik Pengguna melalui Situs/Aplikasi.
  15. Ketentuan Situs adalah Syarat dan Ketentuan Situs/Aplikasi, Kebijakan Privasi, Syarat dan Ketentuan ini dan setiap syarat dan ketentuan lain yang dapat berlaku untuk atau sehubungan dengan penggunaan Situs/Aplikasi dan seluruh fitur yang terdapat di dalamnya.
  16. Syarat dan Ketentuan adalah syarat dan ketentuan untuk menggunakan fitur Tokopedia Emas by Pluang.
  17. Syarat dan Ketentuan Pluang adalah seluruh syarat dan ketentuan yang ditetapkan oleh Pluang.
B. Umum
  1. Untuk dapat menggunakan Tokopedia Emas by Pluang, Pengguna harus terdaftar dan memiliki akun Tokopedia.
  2. 1 (satu) akun Pengguna hanya akan tercatat dan hanya dapat memiliki 1 (satu) Riwayat Transaksi Emas.
  3. Tokopedia tidak menjamin dan bertanggung jawab atas segala keuntungan dan kerugian yang diperoleh atau dialami oleh Pengguna atas transaksi Pembelian Emas dan Penjualan Emas melalui Tokopedia Emas by Pluang.
  4. Harga emas yang ditampilkan pada grafik laman Tokopedia Emas by Pluang mengikuti pergerakan harga pasar emas berdasarkan data yang disediakan oleh Pluang.
  5. Dengan menggunakan layanan Tokopedia Emas by Pluang, maka Pengguna telah memahami dan menyetujui Syarat dan Ketentuan Pluang.
  6. Tokopedia berhak untuk menggunakan data Pembeli dan Penjual untuk penelusuran indikasi manipulasi, pelanggaran untuk keuntungan pribadi Pengguna, maupun indikasi kecurangan atau pelanggaran Syarat dan Ketentuan ini, Ketentuan Situs Tokopedia, dan ketentuan hukum yang berlaku di wilayah negara Republik Indonesia.
  7. Tokopedia berhak, tanpa pemberitahuan sebelumnya, melakukan tindakan-tindakan yang diperlukan termasuk namun tidak terbatas pada membatalkan Transaksi Emas, menahan dana, melakukan moderasi atau pemblokiran akun, serta hal-hal lainnya jika ditemukan adanya manipulasi, pelanggaran maupun indikasi kecurangan atau pelanggaran-pelanggaran Syarat dan Ketentuan ini, Ketentuan Situs Tokopedia, dan ketentuan hukum yang berlaku di wilayah negara Indonesia.
  8. Syarat dan Ketentuan ini dapat diubah dan/atau diperbaharui dari waktu ke waktu, Tokopedia menyarankan agar Pengguna membaca secara seksama dan memeriksa Syarat dan Ketentuan ini dari waktu ke waktu untuk mengetahui perubahan apapun, dengan mengakses Situs/Aplikasi, maka dianggap telah membaca dan menyetujui Syarat dan Ketentuan ini.
C. Penggunaan Data
  1. Dengan menggunakan Tokopedia Emas by Pluang, Pengguna memberi wewenang kepada Tokopedia untuk menyimpan, membagikan, meneruskan informasi dan/atau data Pengguna sebagaimana dimaksud pada poin D. 1, 2, dan 4 pada Syarat dan Ketentuan untuk tujuan pelaksanaan KYC pada transaksi pada layanan Tokopedia Emas by Pluang kepada pihak ketiga.
  2. Dengan menggunakan Tokopedia Emas by Pluang, Pengguna memberi wewenang kepada Pluang untuk melakukan pemrosesan data pribadi sebagaimana dimaksud pada poin D. 1, 2, dan 4 pada Syarat dan Ketentuan untuk tujuan pelaksanaan KYC pada transaksi pada layanan Tokopedia Emas by Pluang. Pengguna dengan ini menyatakan persetujuannya terhadap Kebijakan Privasi Pluang.
  3. Tokopedia memiliki kewenangan untuk menolak atau menghapus secara sebagian maupun keseluruhan dari profil Pengguna dan data yang relevan yang dianggap melanggar Ketentuan Situs, serta peraturan hukum yang berlaku.
  4. Segala bentuk perolehan, pengumpulan, penggunaan, dan/atau pengungkapan data  Pengguna sehubungan dengan Tokopedia Emas by Pluang akan tunduk pada Kebijakan Privasi Tokopedia.
D. Ketentuan dan Proses KYC
  1. Pengguna memahami dan menyetujui dengan menggunakan Tokopedia Emas by Pluang atau apabila memiliki Saldo Emas Pluang dengan jumlah kurang dari 1 (satu) gram, maka Pengguna setuju untuk membagikan dan mengizinkan Tokopedia untuk dapat menggunakan, menyimpan, meneruskan dan membagikan data dan/atau informasi Pengguna kepada Pluang untuk melaksanakan proses KYC oleh Pluang. Data dan/atau informasi sebagaimana dimaksud dalam ketentuan ini terdiri atas: 
    • Username;
    • Nomor Telepon; dan
    • Email.
  2. Apabila Pengguna ingin memiliki Saldo Emas Pluang lebih dari 1 (satu) gram atau melakukan Pembelian Emas dan/atau Penjualan Emas dengan akumulasi transaksi lebih dari 10 (sepuluh) gram dalam jangka waktu 1 (satu) bulan maka Pengguna wajib melakukan proses KYC dasar dengan mengisi informasi pada Situs/Aplikasi, penentuan KYC dilakukan oleh Pluang, yang terdiri dari: 
    • Nomor Telepon;
    • Nama Lengkap;
    • Email;
    • Foto KTP; dan
    • Swafoto dengan KTP.
  3. Jika berdasarkan verifikasi Pluang data KYC Pengguna sebagaimana dimaksud poin D.2 tidak sesuai dan/atau lengkap, maka Pluang dapat melakukan penolakan KYC. Jika KYC Pengguna ditolak sebanyak 3 (tiga) kali maka akses Pembelian Emas oleh Pengguna akan diblokir, pemblokiran akses Pembelian Emas dapat dibuka jika Pengguna kembali melengkapi KYC dan data KYC Pengguna disetujui oleh Pluang.
  4. Apabila Pengguna ingin memiliki Saldo Emas Pluang lebih dari 75 (tujuh puluh lima) gram atau melakukan Pembelian Emas dan/atau Penjualan Emas dengan akumulasi transaksi lebih dari 100 (seratus) gram dalam jangka waktu 1 (satu) bulan, maka Pengguna wajib memiliki saldo emas minimal 74 gram dan melakukan proses KYC tahap lanjut yang akan dilakukan oleh Pluang melalui telepon maksimum 2 (dua) Hari Kerja terhitung dari tanggal Pengguna menyatakan bersedia untuk dihubungi yang dapat diisi di Situs/Aplikasi Tokopedia, dengan Informasi yang dibutuhkan dari Pengguna terdiri dari:
    • Pekerjaan;
    • Bidang/ Jenis Pekerjaan;
    • Posisi;
    • Rincian Pekerjaan;
    • Alamat lengkap/ Lokasi Perusahaan (termasuk Rt/ Rw, Kecamatan, Kabupaten/ kota, Provinsi dan kode Pos);
    • Rentang Besar Pendapatan;
    • Sumber Pendapatan; dan
    • Tujuan Investasi.
  5. Apabila Pengguna telah melakukan proses KYC tahap lanjut, maka Pengguna dapat menabung emas di Tokopedia Emas by Pluang tanpa batas maksimum kepemilikan Saldo Emas Pluang dan tanpa batas maksimum transaksi Pembelian Emas dan/atau Penjualan Emas.
E. Pembelian Emas
  1. Pengguna dapat melakukan Pembelian Emas dengan nilai minimum pembelian sebesar Rp 5.000,- (lima ribu Rupiah).
  2. Harga atas Pembelian Emas mengacu pada Harga Beli Emas yang tertera pada Situs/Aplikasi.
  3. Pembelian Emas berhasil dilaksanakan apabila dana Pembelian Emas dari Pengguna telah diterima dan terverifikasi oleh Tokopedia.
  4. Apabila Pengguna telah melakukan instruksi Pembelian Emas namun belum melakukan pembayaran atas Pembelian Emas tersebut maka jumlah gramasi atas Saldo Emas Pluang yang diterima oleh Pengguna berdasarkan Pembelian Emas tersebut akan mengikuti Harga Beli Emas aktual pada saat pembayaran atas Pembelian Emas telah diterima dan diverifikasi oleh Tokopedia.
  5. Pengguna memahami dan menyetujui bahwa pajak yang timbul atas Pembelian Emas merupakan tanggung jawab dari masing-masing Pengguna, sesuai dengan peraturan perundang-undangan perpajakan yang berlaku di Indonesia.
F. Penjualan Emas
  1. Pengguna dapat melakukan Penjualan Emas dengan nilai minimum penjualan sebesar Rp 5.000,- (lima ribu Rupiah).
  2. Harga atas Penjualan Emas mengacu pada Harga Jual Emas yang tertera pada Situs/Aplikasi.
  3. Pengguna hanya dapat melakukan Penjualan Emas sesuai dengan jumlah Saldo Emas Pluang milik Pengguna sebagaimana tercatat.
  4. Dana atas Penjualan Emas akan diteruskan ke Saldo Penghasilan milik Pengguna.
  5. Pengguna memahami dan menyetujui bahwa pajak yang timbul atas Penjualan Emas merupakan tanggung jawab masing-masing Pengguna, sesuai dengan peraturan perundang-undangan perpajakan yang berlaku di Indonesia.
I. Harga dan Biaya
  1. Harga Beli Emas dan Harga Jual Emas dalam hal ini ditetapkan oleh Pluang dan/atau PES dan dapat berubah sewaktu-waktu.
  2. Apabila terjadi perubahan Harga Beli Emas dan Harga Jual Emas di Situs/Aplikasi maka Tokopedia akan memberitahukan perubahan tersebut sebelum pembayaran dilakukan oleh Pengguna dan Pengguna dianggap menyetujui apabila adanya perubahan harga tersebut dengan dilakukannya pembayaran.
  3. Pluang berhak untuk membatasi jumlah Transaksi Emas yang dilakukan oleh Pengguna apabila diduga adanya tindakan kecurangan atau kegiatan yang melanggar peraturan perundang-undangan.
  4. Pengguna tidak akan dikenakan biaya tambahan apapun atas transaksi Pembelian Emas maupun Penjualan Emas.
 

Toppers dapat lakukan pembelian emas melalui Tokopedia dengan klik di sini.

Artikel Terkait

tokopedia
© 2009 - 2025, PT Tokopedia