Dilayani Tokopedia adalah layanan tambahan pada Situs yang dimiliki oleh Tokopedia, yang layanannya dioperasikan oleh Partner, di mana Penjual dapat menikmati beberapa layanan pemenuhan pesanan sebagaimana dijelaskan dalam Syarat dan Ketentuan Dilayani Tokopedia (“Syarat dan Ketentuan”). Syarat dan Ketentuan ini mengatur hak, kewajiban serta tanggung jawab Penjual dan masing-masing dengan Tokopedia serta Partner dalam menggunakan layanan Dilayani Tokopedia. Syarat dan Ketentuan di bawah ini terdiri dari dua bagian yaitu (i) Syarat dan Ketentuan Umum oleh Tokopedia dan (ii) Syarat dan Ketentuan Khusus oleh Partner, yang merupakan bagian yang tidak dapat dipisahkan. Dengan menggunakan layanan Dilayani Tokopedia, maka Penjual mengakui bahwa Penjual telah membaca, mengerti, memahami dan menyetujui Syarat dan Ketentuan yang berlaku. Apabila Penjual tidak menyetujui salah satu, sebagian, atau seluruh isi Syarat dan Ketentuan ini, maka Penjual tidak diperkenankan untuk menggunakan layanan Dilayani Tokopedia.
Definisi
- Advance Shipment Notice “ASN” atau Surat Jalan adalah surat pengiriman Barang yang dibuat oleh Penjual melalui Dashboard Tokopedia Seller sebagai permohonan barang masuk ke Gudang Dilayani Tokopedia yang harus dibawa ketika pengiriman Barang.
- Alat Angkut adalah kendaraan pengangkut Barang yang dikirimkan oleh Penjual ke Gudang Dilayani Tokopedia yang dapat berupa truk, mobil, van dan atau alat angkutan lainnya yang dapat digunakan untuk memindahkan barang dari satu titik ke titik lainnya.
- Gratis Ongkir Dilayani Tokopedia adalah fitur yang diberikan oleh Dilayani Tokopedia kepada Pembeli untuk mengurangi sebagaian atau seluruh biaya pengiriman atas order transaksi pada Situs/Aplikasi.
- Berita Acara Serah Terima Barang atau “BASTB” adalah Berita Acara Serah Terima Barang yang dibuat pada saat Penjual melakukan serah terima Barang pada Gudang Dilayani Tokopedia.
- Biaya Layanan adalah biaya sehubungan dengan Dilayani Tokopedia yang wajib dibayarkan oleh Penjual berdasarkan tagihan dari Partner. Biaya Layanan termasuk Biaya Fulfillment, Biaya Penyimpanan dan Biaya Layanan Tambahan beserta turunannya, termasuk Biaya Repackaging, Biaya Withdrawal serta biaya lainnya yang disepakati oleh Penjual dalam hal Penjual meminta layanan tambahan lainnya atas persetujuan Partner.
- Biaya Fulfillment adalah biaya yang mencakup biaya admin dan outbound yang dibebankan kepada Penjual atas setiap Barang terjual yang menggunakan layanan Dilayani Tokopedia.
- Biaya Penyimpanan adalah biaya penyimpanan barang di Gudang Dilayani Tokopedia yang dibebankan oleh Partner kepada Penjual.
- Biaya Repacking adalah biaya layanan tambahan untuk mengemas kembali barang-barang yang dimasukkan oleh Penjual ke Gudang Dilayani Tokopedia.
- Biaya Inbound adalah biaya proses memasukan Barang ke Gudang Dilayani Tokopedia.
- Biaya Withdrawal adalah biaya proses penarikan Barang dari Gudang Dilayani Tokopedia.
- Expiry Date atau “ED” adalah tanggal kadaluarsa pada Produk yang secara sifatnya memiliki periode kadaluarsa.
- Cycle Count adalah perhitungan stok di Gudang Dilayani Tokopedia.
- Dashboard Tokopedia Seller adalah tampilan pada akun Penjual pada Situs/Aplikasi yang dapat digunakan oleh Penjual untuk melihat performa toko, saldo penghasilan, membuat ASN/Surat Jalan, membuat WSN/Surat Penarikan Barang, dan hal-hal lain yang berkaitan dengan Penjual dan Dilayani Tokopedia.
- Dilayani Tokopedia adalah program layanan Jasa Fulfillment yang ditawarkan dalam Situs/Aplikasi yang akan dijalankan oleh Partner atau Sub-Partner dengan ruang lingkup (i) Layanan Fulfillment, (ii) Layanan Penyimpanan dan (iii) Layanan Tambahan yang pelaksanaannya tunduk kepada Syarat dan Ketentuan Umum dan Khusus dibawah ini.
- Email Terdaftar adalah email yang didaftarkan Penjual kepada Dilayani Tokopedia.
- Flush Out adalah upaya atau mekanisme yang dilakukan Penjual dengan tujuan untuk menghabiskan stok lebih cepat dengan cara pemberian diskon yang lebih besar.
- Hak Kekayaan Intelektual adalah berarti (a) hak paten, merek dagang, hak cipta (termasuk hak dalam perangkat lunak), nama dagang, nama domain internet, topografi, hak desain, rahasia dagang, dan informasi rahasia lainnya, ilmu pengetahuan (know-how) dan hak – hak kekayaan intelektual lainnya, baik terdaftar maupun tidak terdaftar, dan termasuk sedang dalam aplikasi untuk pendaftaran, dan seluruh hak atau bentuk perlindungan yang memiliki efek yang serupa dimanapun di dunia ini; (b) hak berdasarkan lisensi, persetujuan, perintah, peraturan perundang – undangan atau berdasarkan apapun sehubungan dengan poin (a); (c) hak yang memiliki dampak atau asal yang sama atau serupa dengan poin (a) dan (b) yang saat ini atau di kemudian hari mungkin timbul; dan (d) hak untuk menuntut pelanggaran yang sudah ada dari hak – hak yang disebutkan diatas, Nama, logo, merek, atau segala jenis Hak Kekayaan Intelektual yang dimiliki oleh masing – masing pihak tetap menjadi hak masing – masing pihak untuk selamanya atau walau kerjasama ini berakhir.
- Gudang Dilayani Tokopedia adalah gudang atau fulfillment center atau lokasi penyimpanan yang digunakan oleh Partner ataupun Sub-Partner untuk menyediakan Jasa Fulfillment. Partner dan Sub-Partner atas kewenangannya sendiri berhak menentukan lokasi dan kualifikasi dan spesifikasi gudang serta mengarahkan penempatan Barang Penjual pada gudang tertentu.
- Hari Kalender adalah setiap hari Senin hingga hari Minggu, selain hari libur yang ditentukan oleh Pemerintah Republik Indonesia.
- Hari Kerja adalah hari Senin sampai dengan Jumat sesuai dengan kegiatan Para Pihak beroperasi di Indonesia pada umumnya dengan mengesampingkan hari libur resmi yang ditetapkan oleh pemerintah Republik Indonesia.
- Inbound adalah kegiatan penerimaan barang dari Penjual ke Gudang Dilayani Tokopedia yang merupakan bagian dari lingkup Layanan Fulfillment.
- Penyimpanan adalah layanan jasa penyimpanan sementara selama Produk Penjual belum dibeli oleh Pembeli atau belum ditarik kembali oleh Penjual atau sebelum pemusnahan atau dihancurkan berdasarkan ketentuan yang berlaku pada Syarat dan Ketentuan ini.
- Jasa Fulfilment adalah layanan Dilayani Tokopedia yang dilakukan oleh Partner atau Sub-Partner termasuk layanan di bidang penerimaan barang, pengelolaan pemesanan produk, manajemen inventory, pengepakan, dan penyerahan Produk kepada kurir pengiriman serta hal – hal lainnya yang mendukung pelaksanaan dari kegiatan tersebut atas pengiriman serta hal – hal lainnya yang mendukung pelaksanaan dari kegiatan tersebut atas suatu Produk Dilayani Tokopedia di Gudang Dilayani Tokopedia.
- Joint Cycle Count adalah proses perhitungan stok bersama dengan operator Gudang.
- Keadaan Kahar atau Force Majeure adalah termasuk, tapi tidak terbatas pada, bencana alam, perang, kerusuhan, gangguan stabilitas politik, kebakaran, badai, banjir, keadaan darurat militer, wabah penyakit, pemogokan kerja, kebakaran dan keadaan lainnya yang secara normal dapat disimpulkan diluar kendali manusia.
- Ketentuan Situs adalah Syarat dan Ketentuan Situs/Aplikasi, Kebijakan Privasi, Syarat dan Ketentuan ini, rincian ketentuan pekerjaan, standar operasional Dilayani Tokopedia, FAQ serta standar operasional Gudang Dilayani Tokopedia dan setiap syarat dan ketentuan lain yang dapat berlaku untuk atau sehubungan dengan penggunaan Situs/Aplikasi dan seluruh fitur yang terdapat di dalamnya.
- Klaim adalah proses pengajuan penggantian ganti rugi yang dilakukan oleh Penjual kepada Partner sebagai akibat terjadinya risiko-risiko yang dipertanggungkan berdasarkan syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan yang diatur dalam Dilayani Tokopedia.
- Goods Received Note “GRN” atau Laporan Penerimaan Barang adalah laporan dari Partner kepada Penjual bahwa Barang telah diterima pada Gudang Dilayani Tokopedia.
- Fulfilment adalah salah satu ruang lingkup dari layanan Dilayani Tokopedia yang terdiri dari Inbound dan Outbound.
- Layanan Tambahan atau Value Added Service “VAS” adalah layanan tambahan yang sifatnya adalah layanan pendukung kegiatan Jasa Fulfillment.
- Live adalah kondisi dimana Produk milik Penjual telah aktif pada Situs/Aplikasi dan dapat dibeli oleh Pembeli.
- Mitra Kurir adalah kurir pengantaran Barang yang ditunjuk oleh Tokopedia untuk melakukan pengantaran dan pengiriman Barang ke Pembeli.
- Near Expiry Date atau “NED” adalah tanggal mendekati tanggal kadaluarsa suatu Produk yang secara sifatnya perlu untuk mencantumkan tanggal kadaluarsa
- Order atau Pesanan adalah suatu aktivitas penjualan Barang dari Situs/Aplikasi yang dikelola oleh Dilayani Tokopedia.
- Outbound adalah kegiatan pemenuhan pesanan sebagai bagian dari Layanan Fulfillment oleh Dilayani Tokopedia kepada Pembeli
- Partner adalah pihak yang bekerja sama dengan Tokopedia untuk menyediakan Jasa Fulfillment, yang dapat merupakan PT Swift Logistics Solutions atau pihak lainnya sebagaimana dapat ditunjuk oleh Tokopedia dari waktu ke waktu. Dalam hal Partner menunjuk Sub-Partner maka Sub-Partner akan tunduk kepada seluruh ketentuan dalam Syarat dan Ketentuan ini sama dengan Partner kecuali diatur secara khusus antara Partner dengan Sub-Partner.
- Pembeli adalah pengguna terdaftar pada situs Tokopedia yang melakukan permintaan atas Barang yang dijual oleh Penjual.
- Penjual Dilayani Tokopedia atau Penjual adalah pengguna Dilayani Tokopedia yang terdaftar serta melakukan tindakan buka toko dan/atau melakukan penawaran serta penjualan atas suatu Produk kepada para Pembeli di Situs Tokopedia.
- Pihak atau Para Pihak adalah pihak – pihak atau suatu pihak dalam Syarat dan Ketentuan Partner ini.
- Produk atau Barang adalah produk atau benda yang menjadi objek dari layanan Dilayani Tokopedia atau suatu barang yang berada dibawah penguasaan Penjual yang menggunakan Jasa Fulfillment untuk dijual di Situs Tokopedia yang tidak termasuk sebagai barang dilarang (prohibited items) atau barang bernilai tinggi (extraordinary items).
- Saldo Penghasilan adalah dompet digital milik Penjual atas hasil penjualan Barang.
- Warehouse Transfer Stock adalah layanan Partner yang diberikan kepada Penjual untuk sehubungan dengan pemeliharaan ketersediaan stok Barang Penjual di berbagai lokasi pada wilayah layanan dengan mendistribusikan Barang ke Gudang Dilayani Tokopedia di berbagai lokasi lain sesuai ASN yang telah dibuat Penjual.
- Service Level Agreement atau “SLA” adalah standar pelayanan yang telah disepakati dalam penggunaan Jasa Fulfillment yang disediakan Partner kepada Penjual.
- Situs/Aplikasi adalah www.tokopedia.com dan seluruh microsite di dalamnya, serta rangkaian sistem elektronik yang terkandung di dalamnya, yang dimiliki oleh Tokopedia yang dapat diakses melalui desktop site, mobile web dan aplikasi berbasis iOS dan Android.
- Stock Keeping Unit atau “SKU” adalah kode unik yang menjadi penanda di tiap barang yang akan dijual.
- Sub-Partner adalah pihak lain yang manapun yang dapat ditunjuk oleh Partner dari waktu ke waktu untuk melaksanakan Jasa Fulfillment bagi Penjual Dilayani Tokopedia sesuai dengan Syarat dan Ketentuan ini dimana Sub-Partner juga akan terikat dengan Syarat dan Ketentuan ini selama tidak disepakati sebaliknya oleh Partner dan Sub-Partner.
- Syarat dan Ketentuan Dilayani Tokopedia adalah syarat dan ketentuan tentang Jasa Fulfillment Dilayani Tokopedia sebagaimana dinyatakan dibawah ini yang terdiri dari Syarat dan Ketentuan Umum dan Syarat dan Ketentuan Khusus.
- Tanggal NED adalah stok Barang yang telah mencapai usia produk kurang dari 3 (tiga) bulan dari Expiry Date.
- Tim Gudang adalah tim yang bertugas pada masing - masing Gudang Dilayani Tokopedia sesuai konteksnya tim gudang dapat berasal dari tim Partner atau tim Sub-Partner tergantung pada Gudang Dilayani Tokopedia yang bersangkutan.
- Tim Partner adalah representatif dari Partner yang ditunjuk sebagai penghubung antara Gudang Dilayani Tokopedia dengan Penjual yang dapat dihubungi via kanal komunikasi resmi yang sudah ditunjuk.
- Tokopedia adalah PT Tokopedia dan seluruh afiliasi atau anak perusahaannya, suatu perseroan terbatas yang menjalankan kegiatan usaha jasa web portal / platform digital untuk tujuan komersial, yakni situs pencarian toko dan barang yang dijual oleh penjual terdaftar.
- Pusat Bantuan adalah fitur pesan pada Situs/Aplikasi yang bisa digunakan oleh Penjual untuk berkomunikasi dengan Pembeli dan/atau Dilayani Tokopedia.
- Virtual Bundling adalah penggabungan yang dilakukan secara sistem atas dua Barang atau lebih termasuk hadiah yang disertakan menjadi satu tampilan Barang pada halaman penjualan yang ditentukan oleh Penjual.
- Warehouse Management System “WMS” adalah sistem yang disediakan untuk menunjang semua aktivitas yang dibutuhkan oleh Tokopedia guna menunjang kebutuhan operasional Dilayani Tokopedia.
- Withdrawal Shipment Note “WSN” atau Surat Penarikan Barang adalah Surat Penarikan Barang yang dibuat oleh Penjual melalui Dashboard Tokopedia Seller sebagai permohonan barang keluar dari Gudang Dilayani Tokopedia yang harus dibawa ketika pengambilan Barang.
- Withdrawal adalah penarikan Barang dari Gudang Dilayani Tokopedia oleh sebab apapun.
Toppers, informasi selengkapnya dapat kamu cek pada halaman berikut:
- Syarat dan Ketentuan Umum
- Syarat dan Ketentuan Khusus