Toppers, berikut ini cara melakukan pengecekan saldo tokopedia:
- Masuk ke halaman Home Tokopedia, klik Icon
pada pojok kanan atas.

- Masuk ke halaman Profil Akun kamu.

- Saldo kamu dapat dilihat pada Icon Saldo.

- Masuk ke halaman Saldo Tokopedia, klik Tarik Dana.

- Klik Tab Saldo Refund serta masukan nominal yang akan ditarik beserta nomor rekening tujuan kamu, lalu klik Tarik Saldo. Jika kamu belum memiliki nomor rekening yang belum terdaftar, silakan daftarkan terlebih dahulu. Selengkapnya di sini.

- Pilih metode verifikasi untuk melakukan penarikan dana. Verifikasi yang tersedia saat ini adalah SMS sehingga, kode akan dikirimkan melalui SMS kode akan dikirimkan melalui SMS) dan PIN Tokopedia.

- OTP segera dimasukkan.

- Jika OTP telah dimasukan, maka penarikan dana kamu telah terproses dan akan muncul ringkasan penarikan dana seperti ini.

- Kamu juga bisa mengecek history penarikan dana kamu pada halaman Saldo Tokopedia.
Waktu Penarikan Dana yang dibutuhkan bergantung pada banknya:
- BCA, BRI, BNI, CIMB, BNI Syariah, Mandiri - 1x24 jam sejak penarikan dana.
- Bank Lain - paling lama 2 hari kerja (tidak termasuk Sabtu/Minggu/libur).
Hari Sabtu/Minggu/libur bank tidak beroperasi, jadi penarikan dana baru akan diproses oleh bank bersangkutan di hari kerja berikutnya (penarikan dana Antar Bank). Untuk informasi syarat dan ketentuan berlaku, silakan klik
di sini. Toppers dapat melakukan pengecekan secara berkala pada mutasi rekening selama masih dalam estimasi di atas.
Apabila sudah mengikuti panduan di atas namun penarikan dana belum berhasil:
- Cek kembali Syarat dan Ketentuan Tokopedia pada poin B dan O.
- Gunakan device lain dan pastikan sinyal di daerah kamu dalam kondisi stabil.