Perhatian!
Mulai tanggal 8 Juli 2024 pukul 12:00 metode Self Pace Learning akan dinon-aktifkan.
Program Prakerja adalah program pengembangan kompetensi kerja yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, dan/atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi. Program Prakerja bertujuan untuk mengembangkan kompetensi angkatan kerja, meningkatkan produktivitas dan daya saing angkatan kerja, serta mengembangkan kewirausahaan. Prakerja tidak hanya untuk mereka yang sedang mencari pekerjaan, namun juga buruh, karyawan dan pegawai. Singkatnya, semua warga negara Indonesia yang berusia 18 tahun ke atas dan tidak sedang sekolah atau kuliah, boleh mendaftar.
Jalan digital melalui marketplace dipilih untuk memudahkan pengguna mencari, membandingkan, memilih dan memberi evaluasi. Hanya dengan cara ini, produk bisa terus diperbaiki, tumbuh dan relevan. Menggandeng pelaku usaha swasta, program ini adalah wujud kerjasama pemerintah dan swasta dalam melayani masyarakat dengan semangat gotong royong demi SDM unggul, Indonesia maju.
Solusi yang ditawarkan Prakerja:
- Membantu meringankan biaya pelatihan yang ditanggung pekerja dan perusahaan
- Mendorong kebekerjaan dengan mengurangi mismatch
- Mengurangi biaya untuk mencari informasi mengenai pelatihan
- Menjadi komplementer dari pendidikan formal
- Alur Transaksi
- Pendafaran
- FAQ
- S&K
Berikut ini adalah langkah-langkah transaksi Prakerja di Tokopedia
- Pendaftaran (klik tab Pendaftaran di kanan atas).
- Pembelian Akses Pelatihan.
- Pembayaran.
- Penukaran Kode Redeem dan Kode Voucher.
- Alur Pelatihan (Online, Offline, dan Self Paced Learning).
- Dapatkan Sertifikat.
- Isi Ulasan.
Apabila Toppers mengalami kendala, silakan cek informasi pada tautan berikut ini:
Berikut langkah pendaftaran Prakerja
- Masukkan email dan password akun kamu untuk bisa mendaftar Kartu Prakerja.
- Isi NIK, nomor KK dan tanggal lahir kamu. Klik Lanjut.
- Lengkapi data diri kamu. Pastikan data yang kamu masukkan sudah sesuai dan klik Lanjut.
- Verifikasi foto KTP dan e-KTP.
- Jawab pertanyaan mengenai alasan kamu ikut Kartu Prakerja sesuai dengan keadaan kamu sesungguhnya.
- Selanjutnya, kamu harus mengisi pertanyaan mengenai minat dan keterampilan pelatihan.
- Selanjutnya, kamu harus melakukan verifikasi nomor handphone. Masukkan 6 (enam) digit kode OTP yang sudah dikirimkan ke nomor HP kamu. Klik Kirim OTP.
- Berikutnya, kamu wajib mengerjakan Tes Kemampuan Dasar (TKD)/Soal Kemampuan Belajar (SKB). Pertanyaan dalam Tes tidak dapat disebarluaskan. Klik Lanjut.
- Pilih Gelombang yang tersedia di dashboard sesuai dengan alamat KTP kamu, lalu klik Gabung Gelombang.
- Selanjutnya akan muncul konfirmasi pilihan Gelombang kamu. Bila sudah sesuai, klik Gabung.
- Akan muncul Persetujuan Prakerja yang berisi beberapa pernyataan. Kamu harus klik Saya Menyetujui untuk dapat lanjut ke tahap berikutnya.
- Tahap pendaftaran kamu selesai!
Q: Bagaimana cara cek status pendaftaran?
Login ke akun kamu, lalu cek di dashboard kamu, jika telah selesai evaluasi kamu akan menerima notifikasi Lolos atau Tidak Lolos pada dashboard akun kamu.
Pertanyaan Seputar Prakerja
Q: Apa itu Prakerja?
Program Prakerja adalah program pengembangan kompetensi kerja yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, dan/atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi.
Q: Apa sih tujuan Prakerja?
Program Prakerja bertujuan untuk mengembangkan kompetensi angkatan kerja, meningkatkan produktivitas dan daya saing angkatan kerja, serta mengembangkan kewirausahaan.
Q: Apakah Prakerja menggaji penganguran?
Tidak. Prakerja adalah program bantuan biaya pelatihan untuk meningkatkan kompetensi kerja.
Q: Siapa saja yang bisa dapat manfaat Prakerja?
Kamu bisa mendaftar Prakerja jika kamu adalah pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil. Untuk itu, kamu harus memenuhi persyaratan sebagai warga negara Indonesia berusia paling rendah 18 (delapan belas) tahun dan tidak sedang mengikuti pendidikan formal.
Q: Apa saja Metode Pelatihan yang ada pada Prakerja?
Mulai 2024 Program Prakerja akan dibuka kembali dengan metode pelatihan baru yaitu Self Pace Learning (asynchronous). Metode Pembelajaran Self Pace Learning atau biasa disebut dengan asynchronous adalah metode pembelajaran yang dilakukan secara tunda, maksudnya pembelajaran yang tidak mengharuskan semua peserta untuk sama-sama online secara bersamaan (seperti metode pembelajaran Online) akan tetapi dapat dilakukan dengan LMS (Learning Management sistem), dimana nantinya materi sudah dipersiapkan oleh Lembaga Pelatihan sehingga dapat diakses oleh peserta secara fleksibel yang dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja. Metode Pelatihan Online dan Offline akan tetap berjalan seperti biasa seperti tahun-tahun sebelumnya.
Q: Apa perbedaan dari ketiga metode pelatihan Prakerja?
- Metode Pelatihan Offline, peserta wajib mengikuti pelatihan secara langsung sesuai dengan waktu dan tempat yang sudah ditentukan dan untuk materi pelatihan akan disampaikan secara langsung (tatap muka) oleh tenaga pelatihan.
- Metode Pelatihan Online, peserta wajib mengikuti pelatihan secara langsung via online sesuai dengan waktu yang telah ditentukan dan untuk materi pelatihan akan disampaikan secara langsung (webinar) oleh tenaga pelatihan.
- Metode Pelatihan Self Pace Learning, peserta dapat mengikuti pelatihan dimanapun dan kapanpun dikarenakan nantinya untuk materi pelatihan akan disampaikan secara online melalui LMS dan peserta dapat mengulang materi pelatihan yang diterima sesuai dengan kebutuhan.
Q: Kapan batas waktu pembelian pelatihan kartu Prakerja pertama?
Batas waktu pembelian pelatihan Prakerja pertama adalah 15 hari kalender sejak dinyatakan lolos gelombang pendaftaran Prakerja, apabila lewat dari waktu tersebut saldo Prakerja kamu tidak dapat digunakan dan akan ditarik oleh pihak Prakerja. Informasi lebih lanjut kami sarankan kamu untuk menghubungi langsung pihak Prakerja.
Q: Kapan batas waktu redeem pelatihan Prakerja?
Pada Prakerja 2024, terdapat kebijakan baru yang diterbitkan oleh pihak Prakerja terkait batas waktu redeem pelatihan dengan detail sebagai berikut:
Kondisi | Metode Pelatihan | Penyebab | Manfaat yang dihilangkan | Manfaat yang disisakan (sampai akhir tahun) | Insentif diberikan? |
Tidak redeem pelatihan
|
Online (Webinar)
|
Tidak redeem pada 1 jam sebelum mulai sampai 1 jam setelah pelatihan dimulai
| Jika pelatihan pertama : Biaya pelatihan yang sudah ditransaksikan Saldo pelatihan yang tersisa Insentif | Tidak ada | Tidak |
Jika pelatihan kedua, dst : Biaya pelatihan yang sudah ditransaksikan Saldo pelatihan yang tersisa | Insentif dari pelatihan pertama | Ya | |||
Offline (Luring)
|
Tidak redeem pada 1 jam sebelum mulai sampai 2 jam setelah pelatihan dimulai
| Jika pelatihan pertama : Biaya pelatihan yang sudah ditransaksikan Saldo pelatihan yang tersisa Insentif | Tidak ada | Tidak | |
Jika pelatihan kedua, dst : Biaya pelatihan yang sudah ditransaksikan Saldo pelatihan yang tersisa | Insentif dari pelatihan pertama | Ya | |||
Self Pace Learning
|
Tidak redeem pelatihan 15 hari dari tanggal pembelian
| Jika pelatihan pertama : Biaya pelatihan yang sudah ditransaksikan Saldo pelatihan yang tersisa Insentif | Tidak ada | Tidak | |
Jika pelatihan kedua, dst : Biaya pelatihan yang sudah ditransaksikan Saldo pelatihan yang tersisa | Insentif dari pelatihan pertama | Ya |
Syarat dan Ketentuan Prakerja
Syarat dan Ketentuan Prakerja merupakan bagian dari Syarat dan Ketentuan Situs/Aplikasi Tokopedia. Penggunaan layanan Prakerja tunduk pada Syarat dan Ketentuan Situs/Aplikasi, Kebijakan Privasi, dan Syarat dan Ketentuan yang tertulis di bawah ini. Pengguna disarankan membaca dengan seksama karena dapat berdampak kepada hak dan kewajiban Pengguna secara hukum.
Dengan mendaftar dan/atau menggunakan situs www.tokopedia.com, maka Pengguna dianggap telah membaca, mengerti, memahami dan menyetujui semua isi dalam Syarat dan Ketentuan. Syarat dan Ketentuan ini merupakan bentuk kesepakatan yang dituangkan dalam sebuah perjanjian yang sah antara Pengguna dengan PT Tokopedia. Jika Pengguna tidak menyetujui salah satu, sebagian, atau seluruh isi Syarat dan Ketentuan, maka Pengguna tidak diperkenankan menggunakan layanan di www.tokopedia.com.
A. Definisi
- Tokopedia adalah PT Tokopedia dan seluruh afiliasi atau anak perusahaannya, suatu perseroan terbatas yang menjalankan kegiatan usaha jasa web portal www.tokopedia.com, yakni situs pencarian toko dan Barang yang dijual oleh penjual terdaftar.
- Situs/Aplikasi adalah situs www.tokopedia.com milik Tokopedia yang dapat diakses melalui desktop site dan/atau aplikasi yang berbasis Android atau iOS.
- Pengguna adalah pihak yang menggunakan layanan Tokopedia, termasuk namun tidak terbatas pada pembeli, penjual, maupun pihak lain yang sekedar berkunjung ke Situs Tokopedia.
- Prakerja adalah program Pemerintah untuk bantuan pengembangan kompetensi kerja yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, dan/atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi.
- Manajemen Pelaksana adalah unit kerja yang dibentuk oleh Pemerintah untuk melaksanakan operasional program Prakerja.
- Penerima Manfaat adalah pemegang Prakerja yang sah atau pihak yang telah lulus seleksi dan menerima persetujuan Pagu untuk dipergunakan membeli atau membayar Pelatihan.
- Pagu adalah besaran bantuan biaya Pelatihan yang disetujui oleh Manajemen Pelaksana.
- Situs Prakerja adalah situs www.prakerja.go.id. milik Management Pelaksana yang akan memberikan informasi lebih lanjut terkait pelaksanaan Prakerja.
- Pelatihan adalah keseluruhan kegiatan untuk memperoleh, meningkatkan, serta mengembangkan Kompetensi Kerja, produktivitas, disiplin, sikap, dan etos kerja pada tingkat keterampilan dan keahlian tertentu, yang diselenggarakan oleh Penyelenggara Pelatihan.
- Penyelenggara Pelatihan atau Lembaga Pelatihan adalah pihak yang menyelenggarakan Pelatihan yang telah disetujui oleh Manajemen Pelaksana untuk bergabung dalam Prakerja dan bermitra dengan Tokopedia.
- Akun adalah akun yang telah didaftarkan oleh Pengguna pada Situs Prakerja.
- Pendaftaran Prakerja adalah pendaftaran untuk mendapatkan manfaat atau bantuan biaya Pelatihan dari program Prakerja yang dilakukan Pengguna pada Situs Prakerja.
- Tes Seleksi adalah tes yang wajib diikuti oleh Pengguna untuk memenuhi persyaratan pendaftaran Prakerja.
- Insentif adalah tambahan manfaat bagi penerima Prakerja dalam bentuk uang dengan nominal tertentu.
B. Umum
- Pengguna memahami dan menyetujui bahwa Tokopedia bukanlah pihak yang menyediakan program Prakerja dan hanya sebagai Situs/Aplikasi yang telah ditunjuk oleh Pemerintah untuk memfasilitasi pemanfaatan dan penggunaan Prakerja oleh dan antara Manajemen Pelaksana, Penerima Manfaat dan Penyelenggara Pelatihan.
- Satu (1) nomor Kartu Prakerja hanya dapat digunakan untuk satu (1) akun Pengguna Tokopedia yang pertama kali digunakan untuk bertransaksi di Tokopedia.
- Pengguna dilarang untuk menciptakan dan/atau menggunakan perangkat, software, fitur dan/atau alat lainnya yang bertujuan untuk melakukan manipulasi pada sistem Manajemen Pelaksana, termasuk namun tidak terbatas pada: (i) manipulasi data Akun; (ii) kegiatan perambanan (crawling/scraping); (iii) kegiatan otomatisasi dalam pendaftaran, penggunaan Pagu, dan/atau pembelian Pelatihan; dan/atau (v) aktivitas lain yang secara wajar dapat dinilai sebagai tindakan manipulasi sistem.
- Syarat & Ketentuan mungkin diubah dan/atau diperbaharui dari waktu ke waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Pengguna wajib membaca secara seksama dan memeriksa halaman Syarat & ketentuan ini dari waktu ke waktu untuk mengetahui perubahan apapun. Dengan tetap mengakses dan menggunakan layanan Situs Prakerja dan Prakerja, maka Pengguna dianggap menyetujui perubahan-perubahan dalam Syarat & Ketentuan.
C. Ketentuan Pengguna
- Pengguna dengan ini menyatakan bahwa pengguna adalah orang yang cakap dan mampu untuk mengikatkan dirinya dalam sebuah perjanjian yang sah menurut hukum.
- Untuk dapat melakukan pendaftaran Prakerja, Pengguna harus melakukan pendaftaran Akun terlebih dahulu pada Situs Prakerja.
- Pengguna harus menggunakan email atau nomor ponsel Pengguna yang masih aktif.
- Pengguna dengan ini menjamin penggunaan Prakerja atas namanya pada Situs/Aplikasi Tokopedia adalah digunakan untuk dirinya sendiri bukan untuk orang lain.
- Pengguna wajib mengisi dan/atau memberikan data atau informasi pada Situs/Aplikasi dengan benar, Pengguna dilarang memberikan data atau informasi yang tidak benar atau memanipulasi data.
- Nama sesuai Kartu Tanda Penduduk yang telah didaftarkan oleh Pengguna tidak dapat diubah atau diganti menjadi nama orang lain.
- Pengguna dilarang untuk menyalahgunakan voucher pelatihan dengan mengalihkan kepada pengguna lain atau melakukan penjualan kembali.
D. Ketentuan Prakerja
- Setelah pendaftaran Prakerja disetujui dan telah mendapatkan konfirmasi besaran Pagu, Penerima Manfaat dapat menggunakan Prakerja sebagai metode pembayaran untuk membeli atau membayar biaya pelatihan Penyelenggara Pelatihan melalui Situs/Aplikasi Tokopedia.
- Pengguna hanya dapat menggunakan Prakerja untuk membeli atau membayar biaya pelatihan-pelatihan baik yang bersifat daring atau luring sebagaimana yang tersedia di kategori Prakerja pada Situs/Aplikasi Tokopedia.
- Pengguna akan mendapatkan Pagu untuk membeli atau membayar Pelatihan pada Situs/Aplikasi.
- Besaran Pagu untuk setiap pendaftaran yang telah disetujui adalah sebesar Rp 1.000.000, (satu juta Rupiah).
- Pagu tidak dapat dipakai oleh orang lain diluar dari Penerima Manfaat.
- Pengguna dilarang memindahtangankan, menjual atau memberikan kepada orang lain Prakerja atau Pagu atas nama Penerima Manfaat.
- Besaran Pagu dan sisa pagu yang dimiliki Pengguna dapat dilihat pada dashboard di Situs Prakerja.
- Pengguna hanya dapat menggunakan Prakerja untuk membeli atau membayar Pelatihan sesuai atau kurang dari dengan besaran Pagu yang telah disetujui.
- Penggunaan Prakerja untuk membeli atau membayar biaya Pelatihan dinyatakan berhasil ketika Penerima Manfaat telah menerima notifikasi konfirmasi transaksi berhasil dari Situs/Aplikasi Tokopedia.
- Pengguna harus menjaga keamanan bukti konfirmasi transaksi berhasil pada Situs/Aplikasi Tokopedia dan tidak akan digunakan oleh orang lain atau berpindah ke pihak lain.
- Pengguna menyetujui dan memahami untuk melakukan penukaran kode voucher kepada penyelenggaraan sebagai bukti konfirmasi transaksi berhasil kepada Penyelenggara Pelatihan untuk mengikuti pelatihan baik secara daring atau luring.
- Manajemen Pelaksana dan/atau Tokopedia memiliki kewenangan untuk menutup akun, membatalkan persetujuan pendaftaran, membatalkan Pagu dan/atau Insentif, membatalkan pembelian Pelatihan Pengguna baik sementara maupun permanen apabila didapati adanya tindakan kecurangan dalam pendaftaran, tes, pembelian Pelatihan, absensi Pelatihan dan/atau pelanggaran terhadap Syarat dan Ketentuan Situs Prakerja dan/atau Syarat dan Ketentuan ini. Pengguna menyetujui bahwa Manajemen Pelaksana berhak melakukan tindakan lain yang diperlukan terkait hal tersebut, termasuk namun tidak terbatas pada menolak pengajuan pendaftaran yang baru apabila ditemukan kesamaan data.
E. Ketentuan Pemberian Insentif
- Insentif hanya diberikan kepada Penerima Manfaat Prakerja yang telah menyelesaikan program Pelatihan oleh Manajemen Pelaksana.
- Pengguna menyetujui dan memahami bahwa pemberian insentif merupakan kewenangan dari Manajemen Pelaksana, oleh karena itu apabila terdapat kendala pada saat Pemberian Insentif bukan merupakan tanggung jawab Tokopedia.
- Insentif sebagaimana dimaksud pada poin E.1 hanya dapat dipergunakan dalam rangka: i. meringankan biaya mencari kerja; dan ii. evaluasi efektivitas Program Prakerja.
- Besaran Insentif adalah sebesar Rp 600.000,- (enam ratus ribu Rupiah) setiap bulan yang akan diberikan selama 4 (empat) bulan, insentif dapat diberikan secara penuh atau bertahap kepada Penerima Manfaat yang telah memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh Manajemen Pelaksana yang dapat dilihat pada Situs Prakerja.
- Insentif akan disalurkan melalui rekening bank/e wallet milik mitra pembayaran yang telah bekerja sama dengan Management Pelaksana dan telah didaftarkan oleh Penerima Manfaat pada Situs Prakerja.
F. Ketentuan Pengamanan Akun
- Pengguna bertanggung jawab secara pribadi untuk menjaga kerahasiaan akun dan sandi (password) untuk semua aktivitas yang terjadi dalam akun Pengguna.
- Manajemen Pelaksana dan/atau Tokopedia tidak akan meminta nama akun (username), sandi (password) maupun kode verifikasi atau kode OTP milik akun Pengguna untuk alasan apapun, oleh karena itu menghimbau Pengguna agar tidak memberikan data tersebut maupun data penting lainnya kepada pihak yang mengatasnamakan Manajemen Pelaksana, Tokopedia, Pemerintah atau pihak lain yang tidak dapat dijamin keamanannya.
- Pengguna setuju untuk memastikan bahwa Pengguna keluar dari akun di akhir setiap sesi menggunakan Situs Prakerja dan/atau Situs/Aplikasi Tokopedia dan memberitahu Manajemen Pelaksana jika ada penggunaan tanpa izin atas sandi atau akun Pengguna.
- Pengguna dengan ini menyatakan bahwa Manajemen Pelaksana dan/atau Tokopedia tidak bertanggung jawab atas kerugian ataupun kendala yang timbul atas penyalahgunaan akun Pengguna yang diakibatkan oleh kelalaian Pengguna, termasuk namun tidak terbatas pada meminjamkan atau memberikan akses akun kepada pihak lain, mengakses link atau tautan yang diberikan oleh pihak lain, memberikan atau memperlihatkan kode verifikasi (OTP), sandi akun atau sandi email kepada pihak lain, maupun kelalaian Pengguna lainnya yang mengakibatkan kerugian ataupun kendala pada akun Pengguna.
G. Penggunaan Data
- Dengan menggunakan layanan Prakerja, Pengguna memberi wewenang kepada Tokopedia untuk menyimpan informasi miliknya dan/atau data terkait penggunaan Situs/Aplikasi Tokopedia.
- Pengguna memahami, menyetujui dan memberikan wewenang kepada Tokopedia untuk memberikan data/informasi yang tercantum pada saat penggunaan layanan Prakerja pada Situs/Aplikasi Tokopedia kepada Penyelenggara Pelatihan dan/atau Manajemen Pelaksana.
- Tokopedia memiliki kewenangan untuk menolak atau menghapus secara sebagian maupun keseluruhan dari profil Pengguna dan data yang relevan yang dianggap melanggar Ketentuan Situs/Aplikasi dan/atau ketentuan hukum yang berlaku.
- Penggunaan data Pengguna sehubungan dengan penggunaan layanan Prakerja akan tunduk pada Kebijakan Privasi Tokopedia yang dapat dilihat DISINI.
- Tokopedia berhak meminta laporan pelaksanaan atau kemajuan Pelatihan dari Penerima Manfaat dan/atau Penyelenggara Pelatihan untuk dilaporkan kepada Manajemen Pelaksana atau lembaga Pemerintah lainnya yang ditunjuk untuk melaksanakan, mengawasi dan tindakan lainnya terkait program Prakerja.
Toppers, ayo segera beli Akses Pelatihan Prakerja hanya di Tokopedia.