Kelebihan Tokopedia Reksa Dana
- Proses mudah bagi Nasabah:
- Pada saat ingin melakukan pendaftaran/pembukaan rekening, nasabah tidak perlu datang ke kantor Tokopedia karena dapat mengisi formulir pembukaan rekening secara online.
- Transaksi bisa dilakukan secara online melalui Tokopedia.
- Semua berkas untuk kepentingan transaksi bisa diunggah langsung ke sistem online Tokopedia.
- Tokopedia (dan Bareksa) tidak mengenakan biaya transaksi.
- Nasabah bisa memantau investasinya kapan pun melalui Tokopedia
- Pembelian unit reksa dana dimulai dari nominal sangat rendah, yaitu Rp 10.000.
- Adanya fitur penjualan instant (Instant Redemption) yang memungkinkan nasabah untuk menjual kembali unit Reksa Dana yang aktif secara real time.
- Cara Bergabung
- Cara Pembelian
- Cara Penjualan
- FAQ
Untuk dapat bergabung dan bertransaksi di Tokopedia Reksa Dana, calon Nasabah harus membuka Aplikasi Pembukaan Rekening terlebih dahulu pada web www.tokopedia.com/reksa-dana/.
Berikut adalah prosedur pembukaan rekening di Tokopedia Reksa Dana:
- Kunjungi web www.tokopedia.com/reksa-dana/.
- Pilih menu Daftar Sekarang.
- Isi formulir pembukaan rekening reksa dana dengan lengkap
- Bubuhkan tanda tangan dengan metode elektronik
Lebih lanjut mengenai tanda tangan elektronik:- Calon nasabah bisa membubuhkan tanda tangan elektronik melalui formulir yang tautannya akan dikirimkan ke nomor ponsel terdaftar
- Calon nasabah tidak perlu melakukan pengiriman berkas pendaftaram ke alamat Tokopedia
- Metode tanda tangan elektronik ini membutuhkan akses internet pada perangkat handphone.
- Pastikan nomor ponsel yang dimasukkan dalam keadaan aktif dan perangkat yang digunakan mendukung fitur layar sentuh.
- Setelah menyelelesaikan tahap terakhir pengisian data (unggah KTP dan persetujuan Syarat & Ketentuan), calon nasabah akan menerima SMS berupa tautan formulir tanda tangan.
- Klik tautan yang ada pada SMS dan buka menggunakan browser handphone.
- Masukkan tanda tangan pada formulir tersebut, lalu simpan.
- Untuk mempercepat proses validasi, pastikan tanda tangan yang disimpan sesuai dengan tanda tangan pada kartu identitas.
- Formulir pembukaan rekening selanjutnya dikirimkan oleh Tokopedia kepada Bareksa
Pihak Bareksa akan melakukan proses verifikasi terhadap data dan dokumen yang dilampirkan dalam 2×24 jam hari kerja.
Nasabah yang aplikasinya disetujui oleh Bareksa dapat mulai bertransaksi melalui Tokopedia Reksa Dana.
Dengan melakukan pembukaan rekening reksa dana di Tokopedia Reksa dana, maka nasabah telah setuju untuk tunduk pada seluruh Syarat dan Ketentuan Tokopedia Reksa dana.
Berikut cara melakukan pembelian unit reksa dana di Tokopedia Reksa dana
- Kunjungi situs www.tokopedia.com/reksa-dana
- Masuk ke halaman utama Tokopedia Reksa Dana (pastikan kamu telah terdaftar sebelumnya).
- Membaca dan memahami seluruh syarat dan ketentuan yang tersedia di bagian bawah tombol Beli Tokopedia Reksa dana.
- Masukkan nominal yang ingin kamu investasikan (minimum Rp 10.000).
- Klik tombol Beli Tokopedia Reksa dana.
- Pilih metode pembayaran yang ingin digunakan (pilihan pembayaran mencakup transfer bank, virtual account, pembayaran instan, Gopay, OVO Cash, Saldo Tokopedia dan pembayaran di gerai ritel). Pembayaran dengan Kartu Kredit dan Debit Online tidak dapat digunakan untuk berinvestasi.
Berikut cara melakukan penjualan kembali unit reksa dana di Tokopedia Reksa Dana
- Kunjungi situs www.tokopedia.com/reksa-dana.
- Masuk ke halaman utama Tokopedia Reksa dana.
- Membaca dan memahami seluruh syarat dan ketentuan yang tersedia di bagian bawah tombol Jual Tokopedia Reksa dana.
- Masukkan nominal unit reksa dana yang kamu ingin jual (minimum Rp 10.000).
- Klik tombol Jual Tokopedia Reksa dana.
- Pilih tujuan penerimaan hasil penjualan unit reksa dana. Kamu dapat memilih Saldo Tokopedia.
- Klik tombol Jual Tokopedia Reksa dana.
- Hasil penjualan tersebut akan masuk ke tujuan transfer yang kamu pilih.
Pertanyaan-pertanyaan seputar Reksa Dana
Q: Berapa bunga yang bisa didapatkan dari Tokopedia Reksa Dana?
Tokopedia Reksad ana tidak menjanjikan bunga dalam nominal tertentu. Namun untuk menghindari risiko merugi, Tokopedia Reksa dana menyarankan agar setiap nasabah bisa meluangkan waktu untuk melihat rekam jejak dari perusahaan terkait sebelum membeli unit reksa dana yang bersangkutan.
Q: Apakah reksa dana dijamin oleh pemerintah seperti halnya deposito?
Reksa dana tidak dijamin oleh pemerintah. Namun, pemerintah mengatur dan mengawasi seluruh aspek yang berkaitan dengan tata cara transaksi dan penyimpanan informasi setiap nasabah. Selain itu, setiap produk reksa dana yang dipasarkan harus memperoleh izin dari pemerintah melalui badan resminya yaitu Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Q: Produk reksa dana apa saja yang bisa dibeli melalui Tokopedia Reksa dana?
Untuk saat ini, produk reksa dana yang tersedia di Tokopedia Reksa dana adalah dari Syailendra Dana Kas yang dikelola oleh Syailendra Capital. Syailendra Dana Kas adalah reksa dana jenis pasar uang.
Q: Apa bedanya reksa dana saham, campuran, pendapatan tetap, dan pasar uang?
- Reksa dana Saham : Reksa Dana Saham adalah reksa dana yang instrumen portfolionya dikelola dalam bentuk saham. Reksa Dana Saham umumnya memberikan potensi imbal hasil yang lebih tinggi hingga 20% setahun, namun memiliki potensi risiko yang lebih besar.
- Reksa Dana Pendapatan : Tetap Reksa Dana Pendatapan Tetap adalah reksa dana yang minimum 80% dari instrumen portofolionya dikelola dalam bentuk surat utang (obligasi pemerintah atau obligasi perusahaan). Potensi imbal hasil reksa dana ini umumnya lebih besar dibandingkan Reksa Dana Pasar Uang. Namun, potensi risikonya lebih rendah dibandingkan Reksa Dana Campuran dan Reksa Dana Saham.
- Reksa dana Campuran: Reksa Dana Campuran merupakan reksa dana yang instrumen portofolionya dikelola dalam bentuk campuran saham dan obligasi (surat utang). Potensi risiko dan potensi imbal hasilnya berada di antara Reksa dana Pendapatan Tetap dan Reksa Dana Saham. Dari segi pendapatan, hasil Reksa Dana Campuran umumya lebih tinggi dibandingkan Reksa Dana Pendapatan Tetap. Sedangkan untuk potensi risikonya tidak setinggi Reksa Dana Saham.
- Reksa dana Pasar Uang: Reksa Dana Pasar Uang adalah reksa dana yang isinya 100% efek pasar uang. Pasar uang dalam hal ini contohnya surat utang di bawah 1 tahun (utang jangka pendek), deposito, dan beberapa produk perbankan. Reksa dana pasar uang merupakan reksa dana yang memiliki potensi risiko dan potensi imbal hasil yang paling rendah.
Q: Apa saja persyaratan dokumen yang harus disiapkan untuk menjadi nasabah Tokopedia Reksa Dana?
Toppers hanya perlu menyediakan dokumen copy/scan/foto KTP.
Q: Apakah saya bisa langsung bertransaksi setelah login?
Sebelum mulai bertransaksi, pihak Bareksa akan melakukan pengecekan (verifikasi) terhadap dokumen dan data-data nasabah sebagai bagian dari Prinsip Mengenal Nasabah (Know Your Customer/KYC Principles) sesuai peraturan OJK. Selanjutnya, nasabah akan menerima email dari Tokopedia yang berisi notifikasi bahwa nasabah sudah bisa melakukan transaksi.
Q: Berapa minimum dana yang harus dimiliki nasabah agar bisa bertransaksi?
Nasabah bisa bertransaksi dengan nominal minimum Rp 10.000 saja, berlaku untuk pembelian dan penjualan unit reksa dana.
Q: Adakah biaya yang dikenakan saat nasabah bertransaksi?
Berikut penjelasan mengenai biaya transaksi melalui Tokopedia Reksa Dana:
- Pembelian/Subscription Pembelian unit reksa dana tidak dikenakan biaya. Namun, ada biaya transfer yang dibebankan pada nasabah jika memilih metode pembayaran transfer antar bank dan pembayaran melalui gerai atau ritel tertentu.
- Penjualan/Redemption Penjualan unit reksa dana tidak dikenakan biaya penjualan.
Q: Bagaimana nasabah mengetahui transaksinya diproses atau tidak?
Untuk mengetahuinya, nasabah dapat mengecek web www.tokopedia.com/reksa-dana/
Caranya :
- Masuk ke laman www.tokopedia.com/reksa-dana/
- Pada halaman utama, klik bagian riwayat transaksi
Q: Apa yang dimaksud dengan cut off time?
Cut off time adalah batas waktu penerimaan transaksi per hari yang berlaku untuk pembelian (subscription) dan transaksi penjualan (redemption). Cut off time untuk transaksi reksa dana adalah sebelum pukul 11.00 WIB setiap hari bursa.
Apabila nasabah melakukan transaksi pembelian dan/atau transaksi penjualan sebelum pukul 11.00 WIB dan dana pembelian telah diterima rekening reksa dana sebelum pukul 11.00 WIB, maka nasabah akan mendapatkan NAB/unit pada hari bursa yang sama. Sedangkan jika dana pembelian diterima setelah pukul 11.00 WIB, nasabah akan mendapatkan NAB/unit pada hari bursa selanjutnya (status “dalam proses” pada hari pembelian).
Q: Apa yang dimaksud dengan unit penyertaan?
Unit penyertaan adalah satuan yang menunjukkan kepemilikan nasabah di dalam reksa dana. Jumlah unit penyertaan ini akan tetap selama nasabah tidak melakukan pembelian reksa dana kembali. Banyaknya unit penyertaan yang nasabah dapatkan tergantung dari harga NAB per unit pada hari nasabah membeli reksa dana tersebut.
Q: Apa yang dimaksud dengan NAB harian reksa dana?
NAB adalah Nilai Aktiva Bersih, yaitu nilai yang menggambarkan aset/total kekayaan reksa dana setiap harinya setelah dikurangi biaya-biaya lain.
Q: Apa yang dimaksud dengan Bank Kustodian? Apa hubungannya dengan reksa dana?
- Bank Kustodian adalah bank yang telah mendapat persetujuan dari OJK untuk menyelenggarakan kegiatan usaha sebagai Kustodian yang berfungsi untuk melakukan segala kegiatan administrasi dan penyimpanan asset/total kekayaan nasabah.
- Setiap produk yang diterbitkan oleh Manajer Investasi wajib dibukukan dan diadministrasikan oleh Bank Kustodian dengan alasan independensi.
- Pada Tokopedia Reksa dana, Bank Kustodian yang mengelola produk Syailendra Dana Kas adalah bank CIMB Niaga.
Q: Apa yang dimaksud dengan surat konfirmasi transaksi? Kapan nasabah mendapatkan surat tersebut dan dari mana surat tersebut didapat?
- Surat konfirmasi transaksi adalah surat yang menunjukkan transaksi-transaksi dan jumlah unit penyertaan yang dimiliki nasabah dan berlaku sebagai bukti kepemilikan yang sah.
- Surat Konfirmasi ini akan dikirimkan oleh Bank Kustodian paling lambat 7 hari bursa setelah pembelian atau penjualan kembali unit penyertaan.
Q: Apa yang dimaksud dengan laporan akun bulanan? Kapan nasabah mendapatkan surat tersebut dan dari mana surat tersebut didapat?
- Laporan Akun Bulanan adalah laporan yang akan diterbitkan dan disampaikan kepada nasabah selaku Pemegang Unit Penyertaan yang menunjukkan transaksi-transaksi dan jumlah unit penyertaan selama 1 bulan.
- Laporan ini akan dikirimkan selambat-lambatnya pada hari kerja ke-14 bulan berikutnya.
Q: Apa yang dimaksud dengan fee susbcription? Berapa besarnya?
- Fee subscription adalah biaya pembelian reksa dana
- Besarnya fee subscription untuk Syailendra Dana Kas adalah Rp 0.
Q: Apa yang dimaksud fee redemption? Berapa besarnya?
- Fee Redemption adalah biaya penjualan unit reksa dana.
- Besarnya fee redemption untuk Syailendra Dana Kas adalah Rp 0.
Q: Dapatkah nasabah melakukan pembelian dengan uang tunai (Cash)?
Nasabah dapat melakukan pembelian menggunakan beragam metode pembayaran yang tersedia di Tokopedia, termasuk melalui gerai ritel seperti Alfamart dan Indomaret. Tokopedia tidak menyediakan pembayaran secara langsung (cash) ke Tokopedia.
Q: Bagaimana jika nasabah ingin membatalkan transaksi yang belum dibayar?
Transaksi yang belum diselesaikan pembayarannya dalam waktu maksimum 2×24 jam akan otomatis dibatalkan oleh sistem. Lamanya batas waktu pembayaran tergantung pada metode pembayaran yang dipilih.
Q: Kapan nasabah dapat melakukan penjualan unit penyertaan Reksa Dananya ?
Nasabah dapat melakukan penjualan unit penyertaan miliknya kapan saja, termasuk ketika hari libur. Hal ini dipermudah dengan adanya fitur unggulan dari Tokopedia yaitu Pencairan Instan.
Q: Dapatkah nasabah melihat perkembangan dananya setiap hari? Bagaimana caranya?
Tentu saja. Untuk mengetahui perkembangan investasi, nasabah dapat melakukan langkah berikut: Caranya :
- Kunjungi situs www.tokopedia.com/reksa-dana/.
- Masuk ke halaman utama Tokopedia Reksa dana.
- Lihat Dana Investasi, Keuntungan Harian, Total Keuntungan, dan unit reksa dana yang dimiliki pada bagian kiri atas halaman utama Tokopedia Reksa dana.
Q: Kenapa saya tidak bisa mengakses akun Reksa Dana?
Saat pengguna mengakses halaman reksa dana namun histori reksa dana tidak muncul atau pengguna diarahkan untuk mendaftar akun reksa dana kembali, hal tersebut dikarenakan pengguna melakukan perubahan nomor HP. Apabila pengguna melakukan perubahan nomor TokoCash melalui dekstop, ios, dan lite maka akun reksa dana akan secara otomatis berubah mengikuti nomor TokoCash. Saat pengguna melakukan perubahan nomor HP maka pihak Bareksa akan memproses perubahan nomor reksa dana tersebut. Jika pihak Bareksa sudah menyetujui perubahan nomor tersebut maka pengguna bisa mengakses kembali akun reksa dana. Pengguna dapat mengakses akun Reksa dana kembali setelah 1×24 jam sejak pengguna melakukan perubahan nomor HP. Jika sudah melebihi waktu 1×24 jam pengguna tidak dapat mengakses akun reksa dana, silakan hubungi Layanan Pengguna Tokopedia.
Q: Mengapa surat konfirmasi transaksi saya tidak sama dengan pembelian/penjualan saya hari ini?
Surat konfirmasi transaksi harian akan menunjukkan net transaksi pukul 11:00 t-1 hingga 11:00 t+0 (i.e. 11:00 kemarin-11:00 hari ini). Kamu dapat menemukan perincian setiap transaksi jual/beli unit reksa dana pada halaman Riwayat Transaksi kamu.
Contoh:
Case 1:
Initial balance: Rp 100.000,-
Buy: Rp 100.000,-
Sell: Rp 50.000,-
Net: Buy Rp 50.000,-
Case 2:
Initial balance: Rp 100.000,-
Buy: Rp 100.000,-
Sell: Rp 150.000,-
*Net: Sell Rp 50.000,-
Q: Mengapa nilai keuntungan harian saya minus?
Keuntungan investasi bersifat fluktuasi (naik dan turun) sehingga disaat harga NAV mengalami penurunan maka nilai keuntungan menjadi minus.
Namun kamu tidak perlu khawatir, pembentukan NAV baru akan terjadi setiap hari. Oleh karena itu, silakan melakukan pengecekan esok hari pada dashboard reksa dana untuk mengecek nilai keuntungan terbaru. Karena Reksa dana pasar uang investasi dengan resiko rendah dan biasanya akan kembali stabil dalam waktu dekat.
Toppers dapat transaksi Reksa Dana melalui Tokopedia dengan klik di sini.