Apabila kamu ingin melakukan pembatalan tiket Kereta Api, kamu dapat melakukannya melalui Loket yang ada di stasiun Kereta Api atau melalui aplikasi KAI Access.
Berikut cara membatalkan pesanan tiket KAI:
Loket
- Kamu dapat datang langsung ke stasiun Kereta Api yang melayani pembatalan tiket Kereta Api dengan membawa identitas asli dan fotokopi identitas yang digunakan saat melakukan pemesana tiket Kereta Api.
- Kemudian kamu dapat mengisi dan menandatangani formulir pembatalan yang telah disediakan.
Aplikasi KAI Access
- Pastikan kamu sudah memiliki aplikasi KAI Access pada smartphone kamu dan kamu sudah menambahkan tiket yang kamu beli sebelumnya di aplikasi KAI Access pada menu Tambahkan Tiket dengan memasukkan kode pemesanan atas transaksi tiket kamu di Tokopedia.
- Jika sudah, pada menu Tiket pilih kode booking perjalanan kereta yang akan dibatalkan.
- Pada halaman tersebut, klik tombol Pembatalan.
- Pilih nama penumpang yang akan melakukan pembatalan perjalanan kereta.
- Baca dan centang Syarat & Ketentuan kemudian Lanjut untuk proses pembatalan.
- Pada halaman Akun Bank, masukan akun bank dengan benar untuk pengembalian bea (refund). Kemudian lanjutkan proses pembatalan.
- Pada halaman konfirmasi, pastikan pembatalan perjalanan kereta telah sesuai dengan yang kamu pilih pada tahap sebelumnya. Klik tombol Ya Saya Yakin untuk proses selanjutnya.
- Selamat proses pembatalan perjalanan kereta telah berhasil.
Toppers dapat melakukan pembelian tiket kereta api melalui Tokopedia dengan klik di sini.