Lihat Semua Topik
Berikut pertanyaan-pertanyaan seputar Pengajuan & Aktivasi GoPayLater Cicil:
Q: Bagaimana cara mendapatkan Fasilitas GoPayLater Cicil?
GoPayLater Cicil saat ini hanya tersedia untuk pelanggan terpilih. Kamu dapat memperbesar kesempatan mengakses fasilitas GoPayLater Cicil dengan meningkatkan transaksi menggunakan GoPay & GoPayLater di Tokopedia serta membayar tagihan tepat waktu.
Pelanggan terpilih fasilitas GoPayLater Cicil akan melihat tab GoPayLater Cicil di bagian halaman utama GoPay di aplikasi Tokopedia.
Di dashboard GoPay sebagaimana ditunjukkan di atas, kamu dapat melakukan pengajuan GoPayLater Cicil dengan langkah sebagai berikut.
Q: Apa saja dokumen yang diperlukan untuk pengajuan?
Dokumen yang kamu dibutuhkan untuk pengajuan GoPayLater Cicil adalah KTP.
Q: Saya sudah mengaktifkan GoPayLater Cicil di aplikasi Gojek, apakah perlu melakukan aktivasi kembali di Tokopedia?
Bagi kamu yang sudah mengaktifkan GoPayLater Cicil melalui aplikasi Gojek, kamu tidak perlu melakukan aktivasi ulang melalui aplikasi Tokopedia. Pastikan akun GoPay kamu sudah terhubung dengan aplikasi Tokopedia untuk dapat langsung bertransaksi menggunakan limit GoPayLater Cicil selama tersedia.
Q: Saya sudah mengaktifkan GoPayLater (Akhir Bulan), apakah saya perlu mengaktifkan GoPayLater Cicil juga untuk menggunakan GoPayLater Cicil?
Jika sebelumnya kamu sudah pernah mengaktifkan atau menggunakan GoPayLater maka kamu tetap wajib melakukan pengajuan ulang dengan mengunggah dokumen KTP terlebih dahulu. Berikut ini adalah langkah Cara Mengajukan Go Pay Later Cicil.
Q: Berapa lama pengajuan GoPayLater Cicil saya akan diproses?
Pengajuan GoPayLater Cicil akan disetujui maksimal dalam 1x24 jam terhitung sejak pengajuan berhasil terkirim. Kamu dapat melakukan pengecekan status pengajuan melalui Dashboard GoPayLater di halaman GoPay di aplikasi Tokopedia.
Q: Saya sudah memiliki GoPayLater Cicil by Findaya. Apakah bisa mengajukan GoPayLater Cicil by PT Atome Finance Indonesia?
Toppers, jika sebelumnya kamu memiliki GoPayLater Cicil by Findaya, silakan tunggu informasi selanjutnya dari kami untuk dapat menggunakan kembali GoPayLater Cicilnya.
Q: Mengapa saya tidak dapat mengaktifkan GoPayLater Cicil?
Perlu diketahui bahwa saat ini GoPayLater Cicil hanya tersedia bagi pengguna terpilih. Jika kamu adalah pengguna terpilih, kamu dapat melihat opsi aktifkan GoPayLater Cicil pada dashboard Gopay di aplikasi Tokopedia atau melalui simulasi pembayaran cicilan pada halaman produk.
Jika kamu terkendala dalam proses aktivasi GoPayLater Cicil atau pada saat pengajuan, silakan ikuti langkah berikut:
Apabila terdapat kendala dengan 2 notifikasi diatas, silakan hubungi tim Tokopedia Care agar segera ditemukan solusinya.
Q: Pengajuan saya belum disetujui sudah lebih dari 1x24 jam
Toppers, pengajuan GoPayLater Cicil membutuhkan waktu 1x24 jam. Kamu dapat melakukan pengecekan secara berkala status pengajuan kamu melalui dashboard GoPay di Aplikasi Tokopedia. Apabila sudah lebih dari 1x24 jam pengajuan kamu beli disetujui, silakan hubungi tim Tokopedia Care agar kami bantu temukan solusinya.
Berikut pertanyaan-pertanyaan seputar Transaksi GoPayLater Cicil:
Q: Cara melakukan transaksi menggunakan GoPayLater Cicil
Apabila kamu sudah memiliki fasilitas GoPayLater Cicil maka opsi pembayaran GoPayLater Cicil akan muncul di halaman Pembayaran Tokopedia. Silakan pilih metode pembayaran GoPayLater Cicil, masukkan PIN keamanan GoPay. Untuk panduan selengkapnya silakan klik di sini.
Q: Berapa biaya penggunaan GoPayLater Cicil?
GoPayLater Cicil memiliki biaya cicilan yang berbeda-beda sesuai tenor yang kamu pilih 2% untuk tenor 1 bulan, 3,58% per bulan tenor 3 bulan, 3.42% per bulan tenor 6 bulan dan 3.33% per bulan tenor 12 bulan. Tidak ada biaya layanan lainnya untuk menggunakan fasilitas GoPayLater Cicil. Perlu diingat bahwa kamu tidak perlu membayar biaya GoPayLater Cicil jika kamu tidak menggunakan layanannya.
Q: Apa saja transaksi yang dapat dibayar menggunakan GoPayLater Cicil?
Kamu bisa menggunakan GoPayLater Cicil sebagai metode pembayaran berbagai produk di Tokopedia, kecuali:
Q: Ada berapa pilihan tenor (periode pinjaman) untuk penggunaan GoPayLater cicil
Kamu dapat memilih tenor waktu 1 (satu), 3 (tiga), 6 (enam), dan 12 (dua belas) bulan dengan nominal Minimum transaksi dari masing-masih tenor 1 bulan Rp40.000, 3 bulan Rp60.000, 6 bulan Rp120.000, 12 bulan Rp240.000.
Q: Bagaimana cara mengubah limit GoPayLater Cicil?
Saat ini kamu tidak dapat mengubah limit GoPayLater Cicil berdasarkan permintaan. Kamu dapat menggunakan limit yang tersedia untuk membiayai transaksimu.
Q: Apakah bisa ubah transaksi dari GoPayLater menjadi GoPayLater Cicil?
Tidak bisa, kamu harus membayarkan tagihan sesuai metode pembayaran yang kamu pilih.
Q: Mengapa transaksi gagal, tapi limit terpotong?
Jika limit kamu terpotong untuk transaksi yang gagal, mohon untuk menunggu maksimal 1x24 jam dan cek berkala pada Dashboard GoPayLater Cicil kamu melalui Tokopedia. Jika dalam waktu tersebut limit kamu belum kembali, silakan menghubungi kami dengan melampirkan bukti limit yang terdebet atas transaksi yang gagal agar dapat kami lakukan pengecekan lebih lanjut.
Q: Limit GoPayLater Cicil sudah terpotong namun ada kendala verifikasi transaksi
Toppers, apabila kamu mengalami kendala limit GoPayLater Cicil sudah berkurang namun pesanan belum diverifikasi, kamu dapat menunggu terlebih dahulu dalam 1x24 jam untuk proses verifikasi pesanan atau pengembalian dana. Jika pesanan terbatalkan, dana akan dikembalikan ke limit GoPayLater Cicil kamu.
Apabila pesanan sudah diverifikasi namun limit GoPayLater Cicil kamu berkurang lebih dari satu kali, tidak perlu khawatir karena dana akan dikembalikan ke Limit GoPayLater Cicil maksimal 1x24 jam sejak pembayaran dilakukan. Silakan cek limit GoPayLater Cicil melalui dashboard GoPay di Tokopedia, Toppers.