Kita Hadirkan dikebun kami Jeruk jari dewa yang Valid hanya ada di Embun Pagi Sleman Yogyakarta Bibit Buah Jeruk Tangan atau jari Dewa atau Jari Budha yang langka Keterangan : - Tinggi bibit 60 cm - Asal bibit hasil cangkok langsung dari induk yang sudah berbuah Jeruk tangan dewa. Apaan tuh? Memang, jeruk ini jarang ada di pasaran. Bentuknya unik, menyerupai benjolan tersusun rapi. Susunan itu membentuk struktur seperti tangan dengan jari-jari berkuku lentik. Satu buahnya punya sekitar 5 sampai dengan 20 ‘jari lentik’. Karena bentuknya yang unik, maka buah ini kadang disebut dengan nama jeruk tangan dewa, atau di Aceh lebih dikenal dengan nama jeruk kuku macan. Namun di toko penjualan ramuan obat tradisional China, jeruk ini lebih dikenal dengan nama Hiong-i yang kalau diterjemahkan, artinya jeruk jari Budha. Jeruk yang nama latinnya Citrus Medica ini dari keluarga Rutaceae. Buah ini memang berasal dari China dan sekitar Myanmar. Punya kulit buah tebal, rasanya pahit getir karena kandungan minyak atsiri pada kulitnya. Jeruk unik ini juga kerap disebut sebagai jeruk sukade. Itu karena kulit buahnya yang tebal dapat dimanfaatkan sebagai manisan, yang pada Zaman Belanda dulu terkenal sebagai sukade. Intisari buah jeruk ini sangat sedikit. Berwarna putih, dan berasa asam. Itu yang membuat para juru masak sering menggunakannya sebagai campuran salad atau bahan yang dipakai melumuri ikan supaya amisnya hilang. Selain itu, buah ini juga kerap digunakan sebagai campuran dalam pembuatan permen, es krim, dan yoghurt . Itu untuk memberikan ’sentuhan’ asam. Jeruk unik ini di China dan Jepang, juga sering digunakan sebagai bahan untuk mengharumkan ruangan dengan bau segar yang dihasilkannya. Buah jeruk juga dipakai sebagai bahan obat tradisional. Embun Pagi Sleman Yogyakarta