"Public Interest in Energy Sector" Penulis : Arcandra Tahar
Profil Penulis : Lulusan Teknik Mesin ITB (1989–1994), Texas A&M University Ocean Engineering (1996– 1998), dan Texas A&M University Ocean Engineering (Doctor of Philosophy) (1998–2001), ini adalah Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) RI Kabinet Kerja (2016) dan Wakil Menteri ESDM (2016–2019).
Kata Sambutan Presiden Republik Indonesia Bapak Joko Widodo
"Buku ini memuat pengalaman, keahlian, ide, dan gagasan otentik dari Sdr. Arcandra Tahar sebagai seorang ahli di sektor energi. Tidak hanya menjabarkan berbagai tindakan, praktik-praktik baik, dan inisiatif kebijakan yang telah dilakukan, namun juga memuat langkah-langkah strategis yang dapat diambil untuk menjawab tantangan masa depan. Dengan berbagai inisiatif dan inovasi tersebut, harapannya ketahanan energi nasional dapat terwujud secara berkelanjutan serta mengurangi ketergantungan Indonesia terhadap sumber energi tertentu. Saya harap buku ini dapat meningkatkan pemahaman, kesadaran dan pengetahuan akan pentingnya sektor energi bagi perekonomian, kedaulatan, dan kesejahteraan bangsa. Penguasaan teknologi, penguatan sumber daya manusia, serta kemampuan menjalankan proses bisnis yang profesional, inovatif, transparan, dan akuntabel akan menjadi kunci dalam mewujudkan ketahanan dan kemandirian energi nasional yang berkelanjutan.”