Praxion Forte Suspensi adalah obat yang digunakan untuk mengurangi rasa sakit seperti sakit kepala atau gigi. Praxion forte mengandung zat aktif paracetamol yang berkhasiat dalam menurunkan demam. Obat ini bekerja dengan cara menghambat pembentukan prostglandin yaitu senyawa pemicu nyeri.
Tergolong obat bebas, sehingga penggunaan praxion forte suspensi tidak memerlukan resep dokter.
Detail Produk: Komposisi: Paracetamol 250 mg/5ml Kategori: Demam Golongan obat: Obat bebas Perlu resep: Tidak Rute obat: Oral Kemasan: 1 Botol, 60 ml No.BPOM: DBL0521631433B1
Indikasi: Menurunkan demam Meredakan nyeri sakit kepala dan sakit gigi
Kontraindikasi: Hipersensitif terhadap salah satu kandungan obat.
Dosis: Usia 6-12 tahun: 1-2 sendok takar (5-10 ml), diberikan 3-4 kali per hari. Usia 12 tahun ke atas: 2 sendok takar (10 ml), diberikan 3-4 kali sehari. Atau sesuai petunjuk dokter.
Aturan Pakai: Dikonsumsi sebelum atau sesudah makan.
Perhatian: Jangan memberikan obat ini pada anak usia di bawah 2 tahun tanpa petunjuk dokter. Beri tahu dokter jika anak Anda sedang mengonsumsi obat-obatan lainnya seperti obat epilepsi, tuberkulosis (TBC), obat pengencer darah, herbal atau suplemen. Beri tahu dokter jika anak Anda memiliki alergi obat. Apabila demam tidak kunjung mereda setelah mengonsumsi obat ini, segera temui dokter. Segera ke dokter jika terjadi reaksi alergi obat atau overdosis.
Efek Smping: Ruam kulit Mual Muntah Diare Tubuh terasa lemas.