Dalam buku ini, keret membawa kita pada kisah-kisah yang tidak hanya unik, namun juga memikat: dari seorang supir bis kembali mengingat impian masa lalunya--menjadi Tuhan yang maha pemurah. Seorang remaja yang dibohongi oleh malaikat kw super yang muncul berkat permintaan ngawur di lubang pada tembok bekas ATM, anak kecil yang berniat jadi bagian sirkus dan berujung pada pulang sebelum berangkat, kisah orang yang menemukan kehidupan ajaib dari dalam pipa, hingga perjalanan ganjil di semesta orang-orang mati karena bunuh diri.
Melalui 21 cerita dan 1 novela, Keret membawa pembacanya melihat manusia dengan segala lapisan demi lapisan yang paling ajaib dan bisa diterima akal sehat. Dengan gaya bercerita yang memukau dari satu cerita ke cerita lainnya, ia memberikan pengalaman membaca yang membuat seluruh indra kita peka: humor yang menyajikan tawa, fantasi yang membuat kita takjub, kegetiran yang traumatis dan membuat kita berharap hal ini tidak akan terulang, dan masih banyak lagi. Sebuah kumpulan cerita yang membuatmu memasuki rollercoster emosi yang—sekali lagi—tidak bisa dilewatkan.
____
Judul: Supir Bis yang Ingin Menjadi Tuhan Penulis : Etgar Keret Penerjemah : Ninus D. Andarnuswari Kategori: Fiksi (Cerita Pendek) Ukuran: 14 x 20,3 Halaman: vi + 170 hlm Harga Normal: Rp94.000 Harga Pra-Pesan: Rp79.900