Retinol merupakan salah satu bahan yang populer dalam dunia perawatan kulit dan skincare. Ini adalah bentuk vitamin A yang bermanfaat untuk mengobati jerawat dan juga memiliki efek anti-aging.
Senyawa ini hadir dalam berbagai bentuk, seperti krim, gel, losion, salep, dan serum. Yuk, simak lebih lanjut mengenai manfaat bentuk vitamin A ini di sini!
Manfaat Retinol dalam Skincare
Kandungan di dalam senyawa ini bekerja dengan meningkatkan produksi sel kulit (proliferasi), mengelupas kulit, dan meningkatkan produksi kolagen.
Nah, berikut beberapa manfaat vitamin A tersebut untuk kecantikan kulit:
1. Mencegah jerawat
Jerawat adalah gangguan umum yang biasanya terjadi akibat fluktuasi hormon dalam tubuh.
Ketika pori-pori tersumbat oleh sel kulit mati atau minyak, ini dapat memicu peradangan.
Manfaat retinol untuk jerawat bekerja dengan mencegah tersumbatnya pori-pori wajah.
2. Menyamarkan bekas jerawat
Setelah sembuh, jerawat biasanya meninggalkan bekas berupa warna kehitaman atau kemerahan di wajah yang mengganggu.
Bekas peradangan ini membuat warna kulit jadi tidak merata.
Nah, bahan skincare ini bisa meningkatkan pergantian sel-sel kulit baru, sehingga bekas jerawat cepat memudar.
Cari tahu juga Berbagai Cara Ampuh Mengatasi Jerawat yang Membandel.
3. Menghilangkan bintik hitam
Bintik hitam atau hiperpigmentasi adalah kondisi yang dapat terjadi karena kerusakan akibat paparan sinar matahari pada kulit.
Gejalanya dapat berupa bintik-bintik cokelat terang hingga gelap di area wajah, tangan, leher, atau lengan.
Bintik hitam terjadi akibat penumpukan melanin, yakni pigmen pemberi warna pada kulit. Kondisi ini juga bernama bintik matahari, bintik usia, dan bintik hati.
Meski tak menimbulkan rasa sakit, hiperpigmentasi bisa menurunkan estetika penampilan.
Cara kerja senyawa ini dalam menghilangkan bintik hitam sama dengan penggunaannya untuk jerawat.
Dengan meningkatkan pergantian sel-sel kulit baru, bintik hitam di kulit bisa memudar secara perlahan se