Paling sering dimanfaatkan untuk pengobatan demam berdarah karena bisa menaikkan trombosit darah.
Di samping itu, khasiat Fufang ini pun bisa membantu jaga stamina tubuh pada orang dewasa.
Melansir informasi PT. Saras Subur Abadi, beragam manfaat lain yang ditawarkan dari obat tradisional ini meliputi: Mengobati anemia atau kekurangan darah Menambah darah Mengatasi ganguan siklus haid Tingkatkan jumlah sel darah putih Meningkatkan nafsu makan Obat gangguan tidur
Studi yang diterbitkan dalam Frontiers pun menemukan bahwa khasiat obat ini bisa dipakai untuk pengobatan kemoterapi dan radioterapi pada pasien kanker.
Fufang telah terdaftar di BPOM dan di bawah PT. Saras Subur Abadi selaku importir produk herbal berkualitas.
Dari ragam manfaat yang dimiliki Fufang, apa saja kandungan aktif di dalamnya?
Herbal asal Cina ini mengandung Shu Di Huang. Ini merupakan tumbuhan herbal yang berfungsi untuk memperbaiki gangguan hati, ginjal, dan jantung.
Ini pun dilengkapi dengan Shan Zha, yakni herbal tanaman lain yang bermanfaat untuk kelancaran aliran darah.
Rasa manis Fufang berasal dari Hong Shen, yakni ginseng herbal yang berkhasiat untuk menjaga daya tahan tubuh dan melawan penyakit.
Dang Shen atau kandungan aktif lain di dalam ini juga bisa membantu mengeluarkan darah kotor dalam tubuh.
Karena menggunakan herbal alami, Fufang halal dan aman untuk dikonsumsi sebagai pengobatan herbal penyakit tertentu.
Dosis minum untuk pengobatan penyakit, Fufang ini perlu diminum 3 botol sehari (3 x 20 mL) dengan rutin.
Sementara itu, sebagai pencegahan atau menjaga imunitas tubuh, cukup diminium 1-2 botol dalam sehari pada orang dewasa.