Sagu memberikan banyak energi. Banyaknya kandungan karbohidrat dalam sagu bisa menjadi suplemen alami penambah energi dalam tubuh.
Sagu memperlancar sistem pencernaan. Sagu memiliki kandungan serat yang bisa mempercepat proses pencernaan. Sehingga membantu menyeimbangkan bakteri pada usus. Sagu juga meningkatkan produksi enzim pencernaan dan pergerakan usus secara keseluruhan dengan melindungi agar usus tidak kering.
Sagu mencegah penyakit jantung. Sagu berperan dalam membantu mempertahankan kadar kolesterol dan trigliserida dalam batas wajar dalam darah. Yang mana kolestrol tinggi dan trigliserida ini adalah 2 faktor utama penyakit jantung.
Sagu meningkatkan kesehatan tulang dan sendi. Ada kandungan mineral, zat besi, kalsium dan tembaga dalam Sagu. Kandungan tersebut berperan dalam perbaikan tulang dan persendian.
Sagu meningkatkan peforma tubuh saat berolahraga. Kelebihan lainnya dari Sagu adalah meningkatkan kebugaran tubuh, apalagi saat berolahraga.