0100382 Deskripsi CIPROXIN 500 MG TABLET adalah antibiotik yang digunakan untuk mengobati infeksi saluran kemih (ISK), infeksi saluran pernafasan, infeksi kulit dan jaringan lunak, infeksi tulang dan sendi, infeksi saluran pencernaan, infeksi genital, dan infeksi lain yang disebabkan oleh bakteri yang rentan. Ciproxin mengandung Ciprofloxacin yang merupakan antibiotik golongan fluorokuinolon generasi ke 2. Obat ini bekerja dengan cara bakterisida, yaitu menghambat enzim DNA Gyrase dan topoisomerase IV sehingga tidak terjadi pembelahan sel bakteri dan menyebabkan bakteri terbunuh. Dalam penggunaan obat ini harus SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. Indikasi Umum Infeksi saluran kemih, Infeksi saluran nafas, kulit dan jaringan lunak, tulang dan sendi, infeksi saluran cerna, osteomielitis akut, infeksi sal nafas bawah, kulit dan jaringan lunak, tulang dan sendi, infeksi intra-abdomen dengan komplikasi Komposisi Ciprofloxacin 500 mg Dosis PENGGUNAAN OBAT INI HARUS SESUAI DENGAN PETUNJUK DOKTER. Infeksi saluran kemih : Ringan-sedang : 250 mg. Infeksi berat : 500 mg. Infeksi saluran nafas, kulit dan jaringan lunak, tulang dan sendi : Ringan-sedang : 500 mg. Infeksi berat : 750 mg. Infeksi saluran cerna : 500 mg. Osteomielitis akut : 750 mg Aturan Pakai Sesudah atau sebelum makan Kontra Indikasi Pasien hipersensitif, wanita hamil dan menyusui, anak dan remaja Perhatian HARUS DENGAN RESEP DOKTER. Epilepsi, gangguan ginjal, hati dan SSP, Lanjut usia, kehamilan dan ibu menyusui Efek Samping Mual muntah, diare, dispesia, nyeri abdominal, flatulence, anoreksia, pusing, sakit kepala, kelelahan, insomnia, tremor, gatal. Cara Simpan Simpan pada suhu 20-25 derajat Celcius, di tempat kering dan sejuk. Kemasan Dus, 2 Blister @ 10 Tablet Salut Selaput Manufaktur Bayer Indonesia NIE : DKL1902009617A1