Deskripsi Acucel adalah obat untuk jerawat yang diproduksi oleh Pharos Indonesia dalam bentuk sediaan gel. Acucel mengandung zat aktif Adapalene yang digunakan untuk mengatasi masalah jerawat. Zat aktif Adapalene yang terkandung dalam Acucel bekerja dengan cara mencegah penyumbatan pori-pori kulit yang disebabkan oleh sel-sel kulit mati, serta mencegah peradangan pada kulit. Acucel merupakan obat topikal yang hanya bisa digunakan untuk pemakaian luar. Komposisi Tiap gram mengandung Adapalene 1 mgDosis amp; Cara Penggunaan Acucel Acucel termasuk dalam golongan Obat Keras, maka dari itu penggunaan obat ini harus sesuai anjuran dan resep dokter. Cara Penggunaan: Bersihkan terlebih dahulu area kulit yang akan dioleskan Acucel. Oleskan Acucel 1 kali sehari pada malam hari sebelum tidur. Efek Samping Acucel Efek samping yang mungkin terjadi selama penggunaan Acucel adalah: Iritasi kulit ringan Kulit kering Sensasi kulit menyengat dan terbakar Ruam, eksim Perubahan warna kulit Cara Penyimpanan: Simpan pada suhu 20-25C, lindungi dari cahaya. Kemasan Dus, Tube @ 20 G Manufaktur Pharos Indonesia No. Registrasi BPOM DKL1621645828A1
Obat ini perlu resep dokter
Upload resepnya di halaman Pengiriman, ya.
Dijamin tidak kedaluwarsa
Obat di luar masa konsumsi? Kamu bisa lapor. Selengkapnya