Zyloric 100 mg adalah obat untuk mengatasi penyakit Gout seperti pembengkakan pada sendi karena kadar asam urat berlebih di tubuh dan penyakit hiperurisemia primer. Obat ini memiliki komposisi allopurinol 100 mg di setiap tablet. Untuk aturan pemakaian harus sesuai dengan petunjuk dokter dan dikonsumsi setelah makan. Zyloric 100 mg dapat menyebabkan efek samping, yaitu ruam kulit.
Kisaran Harga
Rp18.440 - Rp955.889
IndikasiInformasi obat ini hanya untuk kalangan medis. Hiperurisemia primer: gout. Hiperurisemia sekunder: mencegah pengendapan asam urat dan kalsium oksalat. Produksi asam urat yang berlebihan antara lain disebakan karena polisitemia vera dan terapi sitostatik.
ManfaatDigunakan untuk mengatasi kadar asam urat untuk mencegah terjadinya atau melarutkan kembali endapan garam urat.
Aturan PakaiDewasa: 2 - 10 mg/kg berat badan/hari atau 100 - 200 mg setiap hari dalam keadaan yang ringan 300 - 600 mg setiap hari dalam keadaan agak berat. Dosis maksimum yang diizinkan 800 mg sehari dan dianjurkan untuk memulai pengobatan dengan dosis rendah 100., Setelah makan, Jika sakit berlangsung hubungi dokter, Produk ini tidka boleh diberikan pada pasien dengan kondisi: Hipersensitif terhadap Allopurinol. Serangan asam urat akut.
SertifikasiBPOM, DKL9932004210A1
Perhatian KhususObat keras, Simpan pada tempat sejuk dan kering, serta terlindung dari cahaya, Butuh resep