Xiaomi Redmi 4 Prime hadir dengan material
full metal aluminium, sehingga smartphone ini terlihat lebih berkelas. Memiliki layar berjenis IPS LCD dengan ukuran seluas 5 inci dengan resolusi Full HD 1080 x 1920 piksel dan tingkat kerapatan layar yang mencapai 441 ppi
pixel density sehingga mampu menyajikan tampilan gambar yang jelas dan tajam. Xiaomi Redmi 4 Prime juga memiliki
fingerprint sensor pada bagian belakang yang bekerja dengan gesit, sehingga mampu membuka smartphone dalam sekejap.
Untuk performanya, Xiaomi Redmi 4 Prime dijalankan oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 625 Octa-core dan GPU Adreno 506 cocok untuk pemakaian sehari-hari, apalagi dengan RAM 3 GB dan memori penyimpanan 32 GB yang dipasangkan sehingga smartphone ini anti lagging dan lancar tanpa hambatan. Xiaomi Redmi 4 Prime juga mengusung MIUI 8.2, Android 6.0.1 Marshmallow dan memiliki baterai berkapasitas 4100 mAh.