Vivo Y31 hadir dengan performa yang tinggi meskipun smartphone ini masuk ke kelas menengah ke bawah di Indonesia. Vivo Y31 memiliki keunggulan, hadir dengan bodi yang tipis dan ringan sehingga memudahkan kamu dalam menggunakannya. Smartphone ini memiliki desain yang stylish dengan balutan metal dengan
back cover berwarna
gold yang memberikan kesan elegan. Smartphone ini sudah dilengkapi dengan teknologi IPS
capacitive touchscreen yang menggunakan resolusi
High Definition dengan ukuran 720 x 1280 piksel dengan kerapatan warna hingga 294 ppi. Dengan teknologi ini, layar pada smartphone dijamin akurat dan juga tajam.
Smartphone Vivo Y31 ini dilengkapi dengan sistem operasi Android Lollipop yang sudah dikenal dapat disesuaikan dengan kebutuhan kamu, baik untuk kebutuhan personal maupun profesional. Vivo Y31 menggunakan chipset Mediatek MT6580 (28 nm) yang dapat memproses data dengan kecepatan 1.3 GHz. Dilengkapi dengan RAM berkapasitas 2GB sehingga kamu dapat melakukan berbagai aktivitas dalam waktu yang bersamaan tanpa lagging.