Synalten Krim adalah krim antibiotik yang bermanfaat untuk mengobati penyakit kulit seperti manifestasi inflamasi yang memiliki infeksi oleh bakteri tertentu. Krim ini memiliki komposisi Fluocinolone Acetonide 0.025% dan gentamycin 0.1%. Untuk cara penggunaan harap konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu. Menggunakan Synalten Krim dapat menyebabkan efek samping seperti kulit kering, iritasi, infeksi sekunder, atropi kulit, maserasi kulit, striae, dan milaria.
Kisaran Harga
Rp6.626 - Rp10.141
IndikasiUntuk mengobati penyakit kulit seperti manifestasi inflamasi yang disertai infeksi oleh bakteri tertentu.
ManfaatMeredakan inflamasi, dermatosis yang responsif terhadap kortikosteroid yang mengalami komplikasi dengan infeksi sekunder yang disebabkan oleh organisme yang sensitif tehadap gentamisin
Kemasan5 g, Cream, Tube
Aturan PakaiOleskan tipis pada kulit 1-2 kali sehari, Sebelum melakukan aktivitas, Jika sakit berlanjut, hubungi dokter, Hindari kontak dengan mata - tidak efektif untuk infeksi yang di sebabkan oleh jamur atau virus
SertifikasiBPOM, DKL9909212829A1
Perhatian KhususObat keras, Simpan pada tempat sejuk dan kering, serta terlindung dari cahaya, Butuh resep