Simarc 2 mg adalah obat dengan kandungan zat aktif Warfarin yang memiliki manfaat untuk mengurangi efek dari vitamin K penyebab proses penggumpalan darah. Simarc 2 mg digunakan sebagai profilaksi embolisasi pada penyakit jantung rematik dan fibrilasi atrium setelah pemasangan katup jantung prostetik, serangan iskemik serebral transien, dan profilaksis pengobatan trombosis vena. Simarc 2 mg merupakan obat keras yang harus digunakan sesuai petunjuk dokter.
Kisaran Harga
Rp10.358 - Rp299.197
IndikasiPencegahan dan pengobatan trombosis vena
ManfaatMengatasi dan mencegah penggumpalan darah pada pembuluh darah vena maupun arteri, menurunkan risiko stroke, serangan jantung dan kondisi serius lainnya
Kemasan10 strip @ 10 tablet, Tablet, Dus
Aturan PakaiDewasa: Dosis bersifat individual. Dosis awal: 5-10 mg per hari selama 2 hari. Penyesuaian dosis dilakukan menurut hasil INR (International Normalized Ratio). Dosis pemeliharaan: 2-10 mg per hari, Setelah makan, Jika sakit berlanjut, hubungi dokter, Gangguan hati dan ginjal, baru saja mengalami pembedahan, menyusui, hindari sari buah cranberi. Kategori Kehamilan: X
SertifikasiBPOM, DKL9531511110A1
Perhatian KhususObat keras, Simpan di tempat kering dan sejuk, serta terhindar dari panas sinar matahari langsung