Samsung Galaxy Z Fold 2 sebagai smartphone lipat ini tampil mewah dengan warna Mystic Bronze atau Mystic Black yang menampilkan kesan premium. Dengan kelebihannya sebagai smartphone lipat, Samsung Galaxy Z Fold 2 ini memiliki engsel Hideaway dengan mekanisme CAM sehingga Galaxy Z Fold 2 ini bisa berdiri tegak dan kamu bisa memanfaatkan mode Flex dimana kamu bisa menonton dengan layar dilipat 45º. Dengan sistem App Continuity, aplikasi yang dibuka di layar cover otomatis terbuka di layar utama saat lipatan dibuka.
Samsung Galaxy Z Fold 2 ini tidak perlu diragukan lagi performanya karena dibekali oleh chipset Android tercepat saat ini yaitu Snapdragon 865+. Memiliki kapasitas baterai 4500 mAh dengan fast charging 25W. Memiliki 5 kamera pada Galaxy Z Fold 2, kamera cover dan kamera dalam 10 MP, 3 kamera, 12MP wide, 12 MP ultrawide, dan 12 MP telephoto. Dengan mode flex, kamu bisa selfie dengan kamera utama sambil layarnya dilipat.