Samsung Galaxy J8 merupakan yang dirilis di tahun 2018, hadir dengan menggunakan layar terbaik dari Samsung guna untuk menyediakan visual terbaik di harga yang sangat murah. Handphone ini menggunakan layar
Super AMOLED buatan Samsung yang menyediakan
Viewing-angle yang sangat luas, komposisi warna yang lebih tajam dibandingkan layar lainnya, kemudian dapat menghemat daya penggunaan baterai, dan memberikan desain yang lebih ramping, dan
compact. Tidak hanya menyediakan layar terbaik, Samsung Galaxy J8 juga menyediakan performa terbaik di kelas handphone
entry-level dari Samsung, menggunakan prosesor
Snapdragon 450 dengan RAM 4GB sangat cocok untuk penggunaan ringan seperti sosial media, dan kebutuhan multimedia.
Baterai yang digunakan di handphone ini memiliki kapasitas yang besar, cocok untuk penggunaan dalam waktu yang lama. Baterai 3500 MAh siap membantu penggunaan Samsung Galaxy J8 sesuai dengan kebutuhan anda sehari-hari. Baterai ini mampu bertahan dalam penggunaan musik dalam jangka waktu hingga 112 jam.