Dari segi performa, Samsung Galaxy A8+ (2018) ini dibekali dengan RAM 6GB dan chipset Exynos 7885 Octa yang anti nge-lag meski dipakai untuk multitasking. Tentunya RAM 6GB ini lebih dari cukup untuk dipakai bermain game berat sekelas PUBG. Buat kamu yang suka main game, tentunya performa cepat yang didukung dengan baterai 3500 mAh, bisa tahan hingga 6 jam dan sudah dilengkapi dengan fitur fast charging yang bisa mengisi penuh baterai hanya dengan waktu 1 jam 40 menit.