Orezinc Sirup adalah obat yang digunakan sebagai terapi pelengkap untuk mengatasi diare pada anak-anak. Obat ini mengandung zinc sulfate monohydrate yang bermanfaat untuk meringankan gejala diare. Orezinc Sirup dapat digunakan dalam kombinasi dengan terapi garam rehidrasi oral.
Kisaran Harga
Rp18.413 - Rp97.000
IndikasiTerapi pelengkap diare pada anak yang dikombinasikan dengan ORS ( Oral Rehydration Salt).
ManfaatObat ini digunakan untuk terapi pelengkap diare pada anak-anak yang penggunaan nya disertai dengan cairan ORS (oral rehydration salt).
Kemasan60 ml, Cair, Dus, Botol
Aturan PakaiBayi usia 2-6 bulan: 0.5 sendok takar (2.5 ml) sehari, selama 10 hari walaupun diare sudah berhenti. Anak usia 6 bulan - 5 tahun: 1 sendok takar (5 ml) sehari, selama 10 hari walaupun diare sudah berhenti., 1 jam sebelum makan atau 2 jam sesudah makan, dapat diberikan bersama makanan untuk mengurangi ketidak-nyamanan pencernaan., Selama diare masih berlangsung selain diberikan suplemen zinc juga di berikan ORS (Oral Rehydration Salt), Ibu menyusui dianjurkan untuk tetap menyusui atau meningkatkan frekuensi menyususi pada anak selama dan setelah diare, Akumulasi zinc dapat menyebabkan gagal jantung.
SertifikasiBPOM, DTL1233527637A1
Perhatian KhususObat bebas terbatas, Simpan pada tempat kering dan sejuk terhindar dari cahaya matahari langsung., Tanpa resep