Oppo F5 Youth unggul dalam urusan fotografi dan selfie. Dengan membopong kamera depan yang memiliki resolusi 16 MP dan dibantu fitur teknologi AI, Oppo F5 Youth menawarkan pengalaman selfie yang lebih natural dan memesona sesuai dengan usia hingga jenis dan warna kulit Anda. Sementara untuk kamera belakangnya, terdapat kamera berkualitas 13 MP lengkap dengan fitur HDR dan panorama. Oppo F5 Youth sendiri ditenagai dengan teknologi chipset MediaTek Helio P23 Octa-core dan GPU Mali-G71 MP2. Untuk sistem operasi, ponsel ini ditunjang oleh Android 7.1 Nougat dan ColorOS 3.2. Dalam urusan daya baterai, Oppo F5 Youth dibekali baterai Li-Ion yang berdaya 3200 mAh.
Dalam penyimpanannya, Oppo F5 Youth dicadangkan RAM berkapasitas 3GB dan 4GB, yang dilengkapi memori internal sebesar 32GB, namun juga bisa diperluas hingga 256GB. Oppo mendesain F5 Youth dengan tipe layar LTPS IPS LCD dalam luas 6.0 inci, serta memiliki berat sebesar 152 g. Oppo F5 Youth juga dilengkapi dengan fitur sensor fingerprint di bagian belakang (rear-mounted), serta tersedia dalam pilihan warna Gold dan Black yang menyempurnakan visualnya yang elegan.