Oppo F1s yang memiliki semboyan selfie expert ini dibekali banyak fitur unggulan yang tentu akan sangat salah jika dilewatkan begitu saja. Pada sektor koenksi data, ponsel ini dibekali dengan akses jaringan tercepat anti lelet 4G yang saat ini penyebarannya sudah hampir ke seluruh daerah bahkan di desa pun beberapa provider sudah menyediakan sinyal 4G.
Pada desain ponsel, Oppo F1s meliputi layar berukuran 5.5 inch dengan resolusi full HD 720 x 1280 pixels. Kegaharan layar semakin mumpuni dengan adanya perlindungan gorilla glass 4 yang akan mengamankan layar dari goresan atau gesekana benda tajam ketika jatuh bahkan ketika berada di dalam saku. Karena kecantikan ponsel ini sangat memukau.
Ponsel ini dibekali kamera depan yang lebih jernih dari pada kamera utama yang terletak di belakang yaitu berlensa 16 MP. Sedangkan pada kamera belakangnya, lensa yang digunakan tidak lebih dari 13 MP.
Oppo F1s juga mengusung RAM berkapasitas besar 3 GB dengan tawaran interface yang masih lawas dari lollipop namun didukung dengan kapasitas baterai yang terbilang besar yaitu 3075 mAh.