Download Tokopedia App
Tentang TokopediaMitra TokopediaMulai Berjualan PromoTokopedia Care
tokopedia-logo
Kategori
Mixagrip

Mixagrip Flu

Mixagrip Flu hadir sebagai obat yang mengandung bahan aktif 500 mg paracetamol, 10 mg phenylephrine HCl, serta 2 mg chlorpheniramine maleate. Kandungan aktif yang terdapat pada Mixagrip Flu dapat membantu untuk meringankan gejala flu, seperti hidung tersumbat, deman, bersin-bersin, dan sakit kepala. Paracetamol, chlorpheniramine, dan phenylephrine adalah kombinasi untuk meredakan nyeri (analgesik), anti alergi (antihistamin), serta pereda hidung tersumbat (dekongestan) yang pada umumnya digunakan untuk mengobati flu.

Meski dapat dibeli tanpa resep dokter, pastikan Anda tetap minum Mixagrip Flu sesuai dosis yang dianjurkan. Untuk dewasa dan anak-anak 12 tahun ke atas, minumlah 1 kaplet Mixagrip Flu sebanyak 3 sampai 4 kali sehari. Untuk anak-anak 12 tahun ke bawah: ½ kaplet sebaganyak 3 sampai 4 kali sehari. Simpanlah Mixagrip Flu pada suhu dibawah 30 derajat celcius. Jangan berikan Mixagrip Flu pada pasien alergi obat simpatomimetik, penderita kencing manis, penderita gangguan fungsi hati berat, penderita hipertensi, penderita gangguan jantung, dan anak-anak berusia 6 tahun ke bawah.


Kisaran Harga
Rp1.150 - Rp7.500
Gambar Mixagrip Flu dari Katalog Tokopedia
Gambar Mixagrip Flu dari Katalog Tokopedia
specificationIndikasiMenyembuhkan gejala flu seperti bersin-bersin, hidung berair, hidung tersumbat, demam, sakit kepala, dan nyeri otot.
specificationManfaatMeredakan gejala flu dan batuk pada orang dewasa dan anak-anak.
specificationKemasan1 strip @4 kaplet, Kaplet, Strip
specificationAturan PakaiDewasa : 3 - 4 kali per hari 1 - 2 tablet, Anak : 3 - 4 kali per hari 1/2 - 1 tablet, Sesudah makan, Jika sakit berlanjut segera kunjungi dokter, Selama minum obat ini tidak boleh mengendarai kendaraan bermotor, hentikan pengobatan jika terjadi susah tidur, jantung berdebar dan pusing, jika gejala tidak hilang setelah minum obat ini selama 7 hari disertai demam tinggi segera hubungi dokter.
specificationSertifikasiBPOM, DTL0404424004A1
specificationPerhatian KhususObat bebas terbatas, Simpan pada suhu di bawah 30 derajat Celcius., Tidak butuh resep