Lenovo IdeaPad S145 adalah perangkat yang fleksibel untuk mendukung kebutuhan yang cukup kompleks. Lenovo IdeaPad S145 dengan resolusi HD 1366x768, untuk panel yang digunakan adalah panel TN dari Innolux yang memiliki tipe N140BGA-EA4 dengan refresh rate 60Hz. Memiliki desain minimalis dan elegan, Lenovo IdeaPad S145 terbuat dari material plastik polikarbonat dengan finishing matte. Menariknya, Lenovo IdeaPad S145 memiliki berat yang ringan berkisar 1,6 kilogram sehingga mudah dibawa kemana-mana. Konektivitas yang tersedia di Lenovo IdeaPad S145 juga cukup multifungsi dan membantu berbagai konektivitas, yaitu 2x USB 3.0, 1x USB 2.0, HDMI, 4-in-1 card reader, dan headphone/ mic combo.
Touchpad pada Lenovo IdeaPad S145 ini punya ukuran yang cukup luas. Posisinya tepat di bawah tombol spasi. Didesain tanpa tombol sehingga untuk melakukan klik kiri ataupun klik kanan,hanya dengan mengira-ngira dan menekan pada sisi sebelah kiri dan sisi kanan. Touchpadnya juga sudah mendukung input 3 jari untuk akses cepat menggunakan Windows. Ini memberikan pengalaman yang lebih cepat dalam berpindah antar aplikasi, membuka, atau menutupnya. Lenovo IdeaPad S145 juga dilengkapi dengan Webcam yang memiliki resolusi tertinggi pada 720 piksel dengan aspect ratio 16:9 sehingga cukup membantu untuk kegiatan panggilan video.