Fluimucil Inhalasi 100 mg adalah obat untuk mengatasi penyakit saluran pernapasan yang memiliki banyak lendir. Obat ini mengandung bahan aktif Acetylcysteine yang merupakan agen mukolitik. Setiap ml obat ini memiliki Acetylcysteine sebesar 100 mg. Zat ini dapat mengencerkan lendir atau dahak sehingga membuat proses pengeluarannya lebih mudah. Fungsi tersebut menjadikan obat ini banyak digunakan untuk terapi penyakit pada saluran pernapasan seperti cystic fibrosis, emfisema, pneumonia bronkitis, dan tuberkulosis. Selain itu, fluimucil juga dapat digunakan untuk mengatasi orang yang keracunan paracetamol.
Simpan fluimucil di tempat yang sejuk dengan suhu ruangan atau di antara 25 sampai 30℃. Jangan taruh fluimucil di tempat yang panas atau terkena langsung cahaya sinar matahari. Hindari juga menyimpan obat di kamar mandi dan jangan dibekukan. Untuk dosis pemakaian, gunakan 1 ampul sebanyak 1 hingga 2 kali dalam sehari. Jika sudah terkena udara, segera gunakan dalam kurun waktu 96 jam. Obat ini sudah terdaftar dalam BPOM sehingga aman untuk digunakan.