DJI Mavic Pro hadir sebagai kamera drone mini berkualitas tinggi dengan spesifikasi gahar. Dengan 24 sistem komputer berperforma tinggi, DJI Mavic Pro mampu bernavigasi sejauh 7 km. DJI Mavic Pro dibekali dengan 3-Axis Mechanical Gimbal dan 12 MP 4K Camera yang mampu merekam secara stabil, dibantu dengan teknologi 5 Sensor Vision. DJI Mavic Pro Teknologi menghadirkan teknologi Flight Autonomy dan Obstacle Detection yang membuatnya memiliki kemampuan untuk mendeteksi rintangan pada jarak yang jauh sekalipun dengan 3D Visual. Flight Autonomy terdiri dari 7 komponen utama, takni 5 kamera sensor GPS dan GLONASS, 2 rangefinders ultrasonic, dan sensor redanden.
Teknologi OcuSync yang disematkan berfungsi untuk menambah jarak navigasi sejauh 7 KM dan menawarkan fitur Live Streaming Video Full HD 1080p. DJI Mavic Pro mampu mengudara selama 27 menit dan jarak maksimum 13 km dalam kondisi tanpa tekanan angin dengan Battery Management Systems (BMS) yang dimiliki. DJI Mavic Pro juga dipersenjatai dengan fitur ActiveTrack yang dapat mendeteksi objek dengan tepat. Dalam mode Gesture, DJI Mavic Pro mampu menangkap foto Anda hanya dengan lambaian tangan sebagai isyarat. Terlebih DJI Mavic Pro mendukung hasil perekaman video beresolusi 4K dengan kecepatan 30fps.
Kisaran Harga
Rp24.800.000 - Rp80.527.000
Tipe ProdukDrone, 2016, 83 x 83 x 198 mm, 734 g, Hitam
Sensor & ISO Sensitivity12.35 MP, CMOS, ISO 3200, ISO 100
ScreenTidak bisa touchscreen, Live view tersedia
Fitur Kamera1/8000s, 8 s, 7.0 fps, Built-in flash tidak tersedia, Image stabilization tersedia, 4000 x 3000 pixels, JPEG, DNG
Video4096 × 2160 pixels, 24p fps, MPEG-4 AVC, H.264, Microphone port tidak tersedia, Headphone port tidak tersedia
Fitur LainnyaMicro SD, 1 slots, 27 menit, Lithium Polymer 3s, HDMI port tidak tersedia, USB port tersedia