Penulis : Grimm Bersaudara Judul : Kumpulan Dongeng Ukuran : 13 cm x 20 cm Halaman : x + 166
Dua puluh enam cerita yang terkumpul dalam buku ini adalah dongeng-dongeng terbaik dari Jacob dan Wilhelm Grimm atau biasa dikenal sebagai Grimm Bersaudara. Mereka adalah dua bersaudara dari Jerman yang hidup dan berkarya di awal abad 19. Dongeng-dongeng mereka sangatlah digemari, terkenal di seluruh dunia, dan terus dibaca oleh anak-anak maupun orang dewasa hingga sekarang.
Berikut 26 cerita yang dimuat dalam buku ini:
-Pangeran Kodok -Rapunzel -Tiga Perawan Tua -Hansel dan Gretel -Jerami, Arang, dan Buncis -Penjahit Kecil yang Pemberani -Cinderella -Si Kecil Bertopi Merah -Pemusik Keliling -Tiga Helai Rambut Emas Si Raksasa -Tiga Bahasa -Si Pelit di Dalam Semak -Tom Si Jempol -Pernikahan Ny. Rubah -Tukang Sepatu dan Para Kurcaci -Sultan Si Anjing Tua -Puteri Mawar -Puteri Salju -Rumpelstiltskin -Burung Emas -Jorinda dan Jorindel -Tiga Anak yang Beruntung -Si Lelaki Tua dan Cucunya -Hans yang Mujur -Empat Bersaudara yang Cerdik -Peniup Seruling dari Hamelin
***
Grimm Bersaudara merupakan kakak-beradik Jakob Grimm (1785-1863) dan Wilhelm Carl Grimm (1786-1859). Keduanya lahir di kota Hanau, Jerman. Grimm bersaudara menerbitkan volume pertama dari cerita dongeng, Tales of Children and the Home tahun 1812. Mereka mendapatkan cerita-cerita tersebut dari para petani dan penduduk kampung. Dalam kerjasama mereka berdua, Jacob melakukan lebih banyak riset dan penelitian; sedangkan Wilhelm yang lebih lemah, menyusun kata-kata dan menyajikan cerita tersebut dalam bentuk yang lebih mudah dimengerti oleh anak-anak. Mereka juga tertarik pada cerita rakyat dan sastra klasik. Antara tahun 1816 dan 1818 mereka menerbitkan dua volume dari legenda rakyat Jerman. Akhir tahun-tahun kehidupan mereka dihabiskan dengan menulis kamus bahasa Jerman yang diterbitkan pertama kali tahun 1854 dan masih digunakan oleh generasi sekarang.