BoxBread MINILOAF Sukade Walnut ini roti spesial buat masa liburan akhir tahun. Terinspirasi dari dari fruit cake yang jadi favorit semasa holiday season. Yang ini versi yang lebih ringan, karena dengan roti. Lebih manis daripada roti kami yang lainnya karena isi mixed fruitnya dan kacang walnutnya double. Juga sangat enak jika panggang sebentar saja di wajan atau oven, lalu oleskan mentega, atau cream cheese, atau icing di atasnya. ===== BERAT BERSIH = 270g UKURAN (PxLxT) = 14x8x9cm ===== Seluruh produk BoxBread selalu ALAMI sepenuhnya. Tanpa pengawet, maupun aditif lainnya, termasuk tanpa memakai pelembut adonan yang kerap disebut dough enhancer atau bread improver. Tanpa perasa maupun pewarna artifisial. Selalu ALL NATURAL. Untuk membuat produk yang lezat dan bermutu tinggi, kami berangkat dari kualitas bahan-bahan yang terbaik. Roti kami dibuat dengan tepung terigu Jepang serta butter merek Elle amp; Vire, France. Selain itu, kami juga menggunakan metode pembuatan roti tradisional artisanal seperti proses fermentasi panjang. Roti ini difermentasi total lebih dari 18 jam, sehingga rasa jadi jauh lebih enak daripada roti industri yang diproses kilat, kadang hanya 1 jam dari tepung jadi roti. Roti yang terfermentasi lama juga lebih mudah dicerna bahkan untuk yang sensitif. Seln juga lebih bergizi. Pemesanan PRE-ORDER H -1 Contoh : Order hari Senin produk akan dikirim hari Selasa